Manchester City Vs Lyon: Prediksi, H2H dan Rekomendasi Tim Fantasy Sepak Bola
Vivagoal – Liga Champions – Lanjutan Liga Champions akhir pekan ini bakal mempertemukan dua raksasa Eropa Manchester City dan Olympique Lyon di babak perempat final. Digelar dengan format single match di Estadio Jose Alvalade, Lisboa, partai nanti bakal jadi kesempatan hidup mati untuk kedua kesebelasan.
Baik City maupun Lyon diyakini bakal tampil habis-habis di pertandingan nanti. Mengingat, The Citizen berambisi meraih sukses untuk memboyong trofi Liga Champions pertama mereka musim ini. Sementara Lyon, bakal mencoba mengukir rekor baru di perempat final UCL keempat mereka sepanjang sejarah.
Jelang laga, City kemungkinan besar belum bisa diperkuat mesin gol andalannya, Sergio Aguero. Pemain asal Argentina tersebut masih berjuang untuk sembuh setelah naik meja operasi akibat cedera lutut yang dialaminya.
Duel Ketat
Pertandingan nanti diperdiksi bakal berjalan ketat. Skuad besutan Josep Guardiola yang dikenal kerap mengusung skema menyarang bakal berhadapan dengan Lyon yang lumayan dinamis serta solid dalam sisi pertahanan.
Meski City diunggulkan, tapi Les Gones bukanlah lawan yang bisa dianggap sebelah mata. Sejarah mencatat, di Liga Champions 2018/19, mereka pernah menyulitkan di The Citizen. City bahkan tak sekalipun menang karena takluk di Etihad dan harus puas dengan hasil imbang 2-2 kala bertandang ke Groupama Stadium di fase grup.
Pelatih City, Pep Guardiola bahkan paham betul dengan kehebatan calon lawannya itu. Pernah dibuat kesulitan, dia tak ingin menganggap enteng Lyon demi bisa terus melaju ke partai puncak.
“Lyon masih ada di kompetisi ini. Pada musim lalu, kami kalah dari mereka dan kemudian hanya meraih hasil imbang. Kami tak bisa mengalahkan mereka, itulah kenyataannya.”
“Rudi Garcia sangat mengenal timnya. Saya tahu betul kapasitas dari pelatih ini. Dia pernah melatih di beberapa negara yang berbeda,” kata Guardiola.
Pemain Kunci City Vs Lyon
Akan menjadi partai hidup mati buat kedua kubu, Manchester City diyakini akan menampilkan pemain-pemain terbaiknya terutama di lini pertahanan. Kuartet Kyle Walker, Fernandinho, dan Aymeric Laporte dengan dikomandoi Ederson di bawah mistar diyakini bakal turun sejak menit awal.
Di kancah domestik, garis pertahanan mereka memang sempat menuai kontroversi setelah 35 gol bersarang di gawang mereka. Dimana catatan tersebut jadi yang terburuk selama tiga musim belakangan di Liga Inggris.
Tapi demikian empat pemain di atas merupakan pilar terbaik mereka saat ini. Ederson, meskipun banyak kebobolan, tapi dirinya menasbihkan diri sebagai peraih golden gloves musim 2019/20 dengan 16 cleen sheets.
Baca Juga:
- Menjadi Juru Taktik di Fantasy Sepak Bola MPL
- 5 Pemain Asia yang Pernah Juara Liga Inggris
- Download Fantasy Premier Mobile Premier League
- Persija Jakarta Resmi Bentuk Tim Esports!
Sementara di lini tengah, Kevin de Bruyne, diprediksi bakal jadi motor utama di engine room City. Berkaca pada penampilannya kontra Real Madrid di partai terakhir pemain asal Belgia tersebut beberapa kali meneror pertahanan Madrid lewat umpan-umpannya. Tercatat sembilan key passes sukses dikreasikan.
Di sisi sebaliknya, Bruno Guimaraes dan Houssem Aouar, diyakani bakal jadi andalan di lini tengah Lyon. Khususnya Aouar, ia diyakini bakal menjadi pembeda dalam mengatur ritme di pertandingan nanti. Pasalnya, Wonderkid Prancis punya akurasi umpan mencapai 86,2 persen. Hal tersebut bisa membuat Aouar mudah memanjakan Memphis Depay yang berada di lini depan.
City yang tak bakal diperkuat Aguero tak akan begitu kehilangan setelah Phil Fodden dan Gabriel Jesus tampil meyakinkan. Jesus sendiri nampak bakal jadi ujung tombak Pep Guardiola dengan disokong Raheem Sterling. Tak lupa kehadiran Phil Foden di lini depan juga bisa menjadi kartu AS yang tepat tatkala dibutuhkan.
Kombinasi keduanya beberapa waktu lalu terbukti sukses mengandaskan El Real di Etihad Stadium. Bermain dengan pressing tinggi, keduanya selalu mampu memanfaatkan peluang kecil menjadi gol yang berujung pada kemenangan. Seperti sebelumnya, duet kedua pemain diyakini bakal menjamin eksplosifitas serangan The Sky Blues.
Head to Head
Sepanjang sejarah, kedua kesebalasan tercatat baru dua kali bertemu. Tepatnya di fase grup Liga Champions 2018/19. Hasilnya, City tak sekalipun menang kontra Lyon, kalah 2-1 di kandang, The Citizen gagal membalas kala melawat ke Groupama Stadium karena hanya bermain imbang 2-2.
Meski demikian, bukan berarti City bakal menyerah begitu saja, apalagi mereka punya ambisi besar untuk menembus final Liga Champions musim ini. Dalam tiga pertandingan terakhirnya, City selalu berhasil mengemas kemenangan dengan rataan 2,5 gol setiap pertandingan.
Sebaliknya, laju skuad besutan Rudi Garcia sedikit tersendat. Dalam tiga pertandingan terakhirnya Lyon hanya bisa mengukir kemenangan kontra Gent di laga persahabatan. Sementara mereka kalah di final Coupe de La France kontra PSG lantas meyerah 2-1 saat berhadapan dengan Juventus meski tetap lolos ke peremapat final karena unggul agregat.
Susun Tim Terbaikmu
Menyemarakan perempat final Liga Champions antara City dan Lyon, Vivamania bisa ikut memilih starting XI terbaik untuk laga nanti lewat gim fantasy sepak bola besutan Mobile Premier League. Gim ini bisa dimainkan di HP Android dengan mudah lewat mengunduh aplikasi Mobile Premier League.
Menariknya, ada kesempatan untuk mendapatkan hadiah berupa GoPay dan LinkAja. Tunggu apalagi, segera unduh dan susun tim terbaikmu. Berikut ini rekomendasi vivagoal untuk starting XI Manchester City kontra Lyon:
Download Fantasy Mobile Premier League
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com