Mantan Pemain Timnas Prancis Larang Mbappe Gabung Man City
Sumber: therealchamps.com

Mantan Pemain Timnas Prancis Larang Mbappe Gabung Man City

Catrine Mega - October 17, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Ligue 1 – Masa depan Kylian Mbappe masih jadi topik yang hangat dibicarakan karena sang pemain akan berstatus bebas transfer musim depan. Striker Prancis itu diduga kuat akan merapat ke Real Madrid, namun Manchester City dikabarkan juga tertarik mengamankan jasanya.

Menanggapi ketertarikan The Citizen, mantan pemain Timnas Prancis, Marcel Desailly, menyatakan bahwa merapat ke Etihad Stadium akan merusak karir Mbappe. Pasalnya mantan pemain Chelsea itu menilai gaya permainan Pep Guardiola tak sesuai dengan karakteristik Mbappe.

Mantan Pemain Timnas Prancis Larang Mbappe Gabung Man City
Sumber: rri.co.id

“Tak akan mudah bagi Mbappe jika dia bergabung dengan City. Mungkin ini terdengar aneh, tapi Mbappe tak cocok bermain di City. Terlalu banyak aturan di sana,” ujar Desailly, dilansir dari DAZN.

“Di Prancis, kami berkata bahwa permainan City sama sekali tak memberi kesempatan pada pemain untuk menunjukkan skill individu. Dengan mengandalkan banyak passing, permainan mereka sama sekali tak sesuai untuk pemain yang ingin berduel dengan bek tim lawan,” lanjutnya.


Baca juga:


Lebih lanjut, Desailly bahkan menyebut filosofi sepakbola Guardiola membunuh bakat Bernardo Silva dan Jack Grealish. “Setelah passing, mereka harus bergerak. Silva dan Grealish punya kemampuan sebagai penyerang, tapi potensi mereka dimatikan oleh filosofi Guardiola.

“Dia (Guardiola) ingin pemainnya bertahan di posisi masing-masing, Mbappe tak akan cocok dengan gaya permainan seperti itu. Dia terbiasa menguasai bola agar bisa menciptakan perbedaan di lapangan,” tutur Desailly.

Mbappe sendiri sampai hari ini belum menentukan keputusan untuk masa depannya. Meski dirumorkan kuat akan merapat ke Real Madrid, sejauh ini belum ada kepastian dari kedua belah pihak, termasuk dari PSG yang masih ingin mempertahankan mesin golnya di Parc des Princes.

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com