Vivagoal – La Liga – Mantan punggawa Real Madrid, Edwin Congo ditangkap kepolisian Spanyol pada Selasa (12/5) kemarin lantaran diklaim terlibat dalam kartel peredaran narkoba.
Baca Juga:
- Real Madrid Tikung Man City Tuk Dapatkan Servis Sayap Bayern Munchen
- Redup Di Barcelona, Gagal Di Bayern, Coutinho Diklaim Punya Masalah Mental
- Sangar! Begini Jika Messi, Ronaldo dan Maradona Berada Dalam Satu Tim
- Neymar Bakal Bawa Pengaruh Buruk Untuk Wonderkid Barcelona
Pasca ditangkap pihak kepolisian, ia pun dibebebaskan setelah menjalani serangkaian interogasi. Selain itu, ada 10 orang lain yang ditangkap lantaran terlibat kasus yang sama. Kepolisian Spanyol memang tengah bergerak aktif memberangus peredaran narkoba di Negeri Matador
Congo, 43 tahun sempat memperkuat Real Madrid pada 1999 hingga 2002. Ia didatangkan dari raksasa Liga Kolombia, Once Caldas. Namun sang pemain terbilang tak bisa membuktikan diri bersama Los Blancos. Ia pun lebih sering dipinjamkan ke tim lain guna menambah jam terbang.
Congo pada akhirnya hengkang di tahun 2002 dengan menerima pinangan Levante. Ia juga sempat bergabung bersama itm Spanyol lain macam Sporting Gijon dan Recreativo Huelva. Pasca pensiu sebagai pesepakbola ia bekerja sebagai analis sepakbola Spanyol. Belakangan, ia sempat aktif membela Real Madrid dalam berbagai laga testimonial
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com