Marco Rose Puji Kerja Keras Bek Kiri Pengganti Raphael Guerreiro
Vivagoal – Bundesliga – Pelatih Borussia Dortmund, Marco Rose memuji bek kiri penggantinya di awal musim ini, Nico Schulz. Pelatih yang baru menjabat Die Fohlen musim ini memuji kerja keras pemain 28 tahun tersebut.
Schulz bergabung dengan Dortmund sejak 2019 lalu. Ia dibeli dari Hoffenheim dengan mahar sebesar 25,5 juta euro saat itu.
Pemain berkebangsaan Jerman kembali mendapatkan posisinya di sisi kiri Dortmund di awal musim ini. Ia mengisi lini bek kiri yang kosong karena Raphael Guerreiro absen karena cedera.
Kepada pers ia mengaku terkesan dengan penampilan Shultz. Di mata Rose, ia layak mengisi posisi ini di laga melawan Freiburg tadi malam.
“Para pemain melakukan pekerjaan yang sangat baik sejauh ini. Saya bukan penggemar memilih pemain individu. Tetapi jika Anda melihat perkembangan Nico Schulz, dia melakukannya dengan sangat, sangat baik,” ungkap Rose sebelum dikalahkan Freiburg 2-1.
Baca Juga:
- Meski Sempat Blunder, Freiburg Tetap Sukses Tumbangkan Borussia Dortmund
- Laga Eintracht Frankfurt Lawan Augsburg Berakhir Tanpa Gol
- Bintang Schalke Resmi Pulang ke Tim yang Besarkan Namanya
- Bintang Leipzig Bersiap Pulang ke Inggris
Rose melihat kerja keras pemain tersebut sejak pertama kali datang. Ia melihat Schulz sebagai sosok yang percaya diri dan berhasil memperlihatkan kerja kerasnya selama latihan.
“Dia telah mengambil langkah besar. Cara dia berlatih menunjukkan bahwa dia lebih percaya diri, dan sebagai hasilnya, dia menampilkan beberapa penampilan hebat,” tambahnya.
Sampai pekan ini raphael Guereiro masih belum bisa diturunkan. Pemain Portugal rencananya baru bisa kembali bergabung dengan tim pada Jumat (27/8) pekan depan. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com