Site icon Vivagoal.com

Mateo Kovacic Datang, Kalvin Phillips Terancam

Mateo Kovacic Datang, Kalvin Phillips Terancam

Kalvin Phillips, Foto: dok 90min

Vivagoal – Liga Inggris – Kalvin Phillips diyakini akan terdepak dari skuad Manchester City andai pihak klub berhasil mendatangkan Mateo Kovacic. Tapi gelandang timnas Inggris menegaskan akan bicara dengan Pep Guardiola terkait masa depannya di Etihad.

Nama Kalvin Phillips memang seperti menghilang sepanjang musim 2022/2023 kemarin sejak memutuskan pindah ke Manchester City pada musim panas 2022 kemarin. Di musim debutnya berseragam Manchester Biru, Phillips cuma dimainkan sebanyak 12 dari 38 pertandingan di Liga Inggris.

Ada pun total menit bermain yang dikoleksinya bahkan sangat minim, yakni cuma 290 menit atau rata-rata hanya 18 menit per pertandingan di Liga Inggris. Alhasil, manajer The Citizens, Pep Guardiola kemudian berinisiatif mendatangkan Mateo Kovacic yang kontraknya sudah habis di Chelsea pada akhir bulan ini.

Mateo Kovacic, Twitter @FabrizioRomano

Kedatangan Kovacic tentu saja kian menipiskan peluang buat Kalvin Phillips mendapatkan menit bermain yang banyak musim depan. Jika sampai ia gagal mendapatkan jatah menit bermain reguler, bukan tidak mungkin posisinya di timnas Inggris untuk Piala Eropa 2024 juga terancam.

Menyikapi hal tersebut, Kalvin Phillips menegaskan bakal segera menggelar pembicaraan dengan Pep Guardiola terkait masa depannya di City. Bukan tidak mungkin, jika tak ada jaminan menit bermain diberikan, ia akan memilih hengkang meski masih terikat kontrak hingga akhir Juni 2028.


Baca Juga:


“Saya datang ke Manchester City untuk memenangi trofi dan kami sudah banyak memenangi trofi. Tapi, saya tak bermain sebanyak yang saya inginkan. (Rekan setim di City) semua bilang bahwa 12 bulan pertama adalah hal terberat dalam kariernya di City. Tapi, setelah itu tak menjadi mudah, tapi lebih mudah,” kata Phillips di 90min.

“Saya hanya akan pergi selama jeda musim dan menikmati waktu bersama keluarga dan kekasih saya, serta teman, lalu kembali berjuang.”

“Saya jelas akan berbincang dengan Pep (Guardiola). Saya mungkin akan menundanya sampai saya kembali untuk pramusim. Tapi, saya akan berbicara dengannya dan menjalani perbincangan yang baik,” kata Phillips menambahkan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version