Mats Hummels Akui Belum Punya Rencana untuk Musim Depan
Sumber: Twitter/Borussia Dortmund

Mats Hummels Akui Belum Punya Rencana untuk Musim Depan

Catrine Mega - June 3, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal BundesligaMats Hummels mengakui belum menentukan masa depannya pasca mengakhiri musim 2023/24 bersama Borussia Dortmund. Kalah di final Liga Champions dari Real Madrid, pemain veteran asal Jerman tersebut masih ingin merenungkan perasaan sedihnya.

Black and Yellow mengucapkan perpisahannya pada Marco Reus yang sudah menetapkan keputusan hengkang musim panas ini. Di tengah perpisahan dengan legenda klub tersebut, Hummels juga ikut jadi sorotan.

Mats Hummels Akui Belum Punya Rencana untuk Musim Depan
Sumber: Twitter/Borussia Dortmund

Pemain 35 tahun itu sempat mengindikasikan akan gantung sepatu, namun baru-baru ini Hummels menegaskan bahwa dirinya masih ingin berkarir. Dengan kontraknya yang akan berakhir bulan depan, Hummels secara gamblang menyatakan belum punya rencana.

“Saya tidak tahu. Rasanya aneh karena tak punya rencana, (tapi) semuanya akan ditentukan dalam beberapa pekan ke depan. Perasaan kecewa setelah kalah (di final Liga Champions) malam ini masih mendominasi.

“Saya tak tahu apa yang akan terjadi pada saya Juli nanti. Saya menyukai situasi seperti ini, tapi di satu sisi juga merasa aneh,” tutur  Hummels, dilansir dari BVB Buzz.


Baca juga:


Di usianya yang sudah 35 tahun, Hummels masih dalam performa terbaiknya. Dua raksasa Serie A, AC Milan dan Juventus, diketahui siap mendaratkan sang pemain ke Italia jika ia bersedia meninggalkan Signal Iduna Park.

Dortmund sendiri diketahui masih ingin memperpanjang kontrak Hummels setidaknya sampai musim depan. Setelah melepas Reus, kehilangan Hummels di saat yang bersamaan jelas bukan pilihan bijak bagi klub.

Mats Hummels Akui Belum Punya Rencana untuk Musim Depan
Sumber: Transfermarkt

Menarik dinantikan pilihan Hummels di bursa transfer musim panas mendatang. Sang pemain telah menegaskan bahwa ia tak akan meninggalkan Eropa sehingga kemungkinan besar ia akan bertahan di Dortmund atau berlabuh ke Italia.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com