Menang Setengah Lusin Atas WBA, Arsenal Pede Tatap Duel Kontra Man City
Arsenal, Foto: dok situs resmi Arsenal

Menang Setengah Lusin, Arsenal Pede Tatap Duel Kontra Man City

A Hendra - August 26, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Arsenal berpesta gol ke gawang West Bromwich Albion pada ajang Piala Liga Inggris. Kemenangan tersebut secara langsung mendongkrak kepercayaan diri para penggawa Meriam London jelang duel melawan Manchester City akhir pekan ini.

Arsenal berpesta gol setengah lusin saat menghadapi West Bromwich Albion, Kamis (26/8) dinihari WIB pada babak kedua Piala Liga Inggris. Pierre Emerick Aubameyang menjadi bintang di laga tersebut dengan torehan hat-trick untuk membawa The Gunners menang telak 6-0 atas WBA.

Tiga gol lainnya dicetak oleh Nicolas Pepe, Bukayo Saka dan Alexandre Lacazette. Kemenangan ini sendiri merupakan yang pertama dikantongi pasukan Mikel Arteta musim 2021/2022 ini, setelah sebelumnya di dua laga awal Premier League ditumbangkan Brentford dan Chelsea.

Aubameyang  tak memungkiri kemenangan besar atas WBA ini datang di momen yang sangat tepat dan memang dibutuhkan. Pasalnya, di laga ketiga Liga Inggris akhir pekan ini, mereka akan bertandang ke markas sang juara bertahan Manchester City di Etihad Stadium. Pesta gol ke gawang WBA ini membuat Arsenal kini optimis menatap laga kontra The Citizens.


Baca Juga:


“Sangat menyenangkan rasanya. Saya senang kami bisa memenangi laga ini. Sangat bagus untuk membangun kepercayaan diri tim,” ucap Aubameyang seperti dilansir dari BBC.

“Komitmen dari setiap pemain selalu ada, 100%. Kami mencoba mengerahkan yang terbaik untuk memberikan penggemar apa yang mereka inginkan. Semoga ini bisa memberikan kami sesuatu untuk membangun kepercayaan diri buat laga-laga selanjutnya.

“Kami harus terus bekerja keras dan berusaha demi meraih kemenangan seperti ini. Masih ada 36 laga lagi, jadi kami harus memberikan yang terbaik untuk menjalani musim yang bagus.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com