Site icon Vivagoal.com

Bali United Pecundangi Persija di Laga Pembuka Liga 1 2022/23

Menang Tipis 1-0, Bali United Percundangi Persija di Laga Pembuka

Sumber: bola.kompas.com

Vivagoal – Liga Indonesia – BRI Liga 1 resmi dibuka dengan pertandingan big match antara Bali United melawan Persija Jakarta, Sabtu (23/7) malam WIB di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

Dua tim besar Liga 1 ini berhadapan dengan semangat juang tinggi demi memperoleh hasil positif. Keduanya sama-sama tak mencatatkan hasil positif di Piala Presiden 2022 yang merupakan kompetisi persiapan pra-musim.

Sumber: detik.com

Kedua tim memberikan permainan yang impresif di hadapan 11.022 penonton yang hadir di stadion. Bermain di hadapan publik sendiri, Serdadu Tridatu memberikan hasil yang tak mengecewakan.

Tim asuhan Stefano Cugurra ini berhasil memetik tiga angka dari Macan Kemayoran dengan skor tipis 1-0. Adapun gol tunggal William Pacheco menjadi penentu kemenangan Bali United di laga pembuka ini.


Baca juga:


Melalui tendangan pojok yang dieksekusi oleh Eber Bessa, bola ditepis oleh pemain belakang Persija. Bola liar diambil oleh Irfan Jaya yang sempat mengolah bola sebentar sebelum melayangkan umpan lambung ke depan gawang.

Pacheco yang sudah siap di depan gawang Andritany pun langsung melepas tembakan melalui sundulan kepalanya yang tak dapat ditepi oleh sang kiper. Skor 1-0 untuk keunggulan Bali United ini pun bertahan hingga waktu turun minum.

Memasuki babak kedua, jual-beli serangan kembali dilakukan kedua tim. Berbagai peluang emas pun tercipta dari Bali United dan Persija Jakarta di sepanjang babak kedua, namun tak ada yang mampu dikonversikan menjadi gol.

Skor 1-0 pun tetap bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan. Kemenangan ini membawa Bali United ke peringkat 3 klasemen sementara BRI Liga 1, dengan perolehan tiga angka, sementara Persija di peringkat 17. (ARI)

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version