Site icon Vivagoal.com

Tahan Bayern Munich, Daniel Farke Puji Penampilan Monchengladbach

Meski Hanya Main Imbang, Daniel Farke Puji Penampilan Anak Didiknya

Sumber: bavarianfootballworks.com

Vivagoal BundesligaBorussia Monchengladbach berhasil menahan imbang Bayern Munich di Allianz Arena, Sabtu (27/8) malam WIB pada spieltag empat Bundesliga.

Sempat unggul 0-1 di babak pertama, Die Fohlen harus kebobolan menjelang akhir babak kedua melalui tendangan Leroy Sane. Pertandingan pun berakhir dengan skor imbang 1-1.

Sumber: inews.id

Meski hanya mampu bermain imbang, pelatih Die Fohlen, Daniel Farke, tetap memuji penampilan anak asuhannya dan menganggap mereka sudah bermain maksimal.

Penampilan Yann Sommer di bawah mistar gawang terutama patut diacungi jempol. Secara total ia melakukan 19 penyelamatan gemilang untuk menghentikan gempuran serangan Bayern Munich yang tiada henti sepanjang pertandingan.


Baca juga


“Hari ini kalian tak bisa mengatakan hasil imbang ini tak layak untuk Bayern. Kami menunjukkan permainan yang sangat luar biasa dan punya kiper yang hebat. Tekanan yang diberikan Bayern meningkat pesat di babak kedua. Tak mudah menahan para pemain kelas dunia itu. Apresiasi untuk tim saya,” tutur Farke, dilansir dari Bavarian Football Works.

Meski tak selalu meraih kemenangan, Monchengladbach belum pernah menelan kekalahan sejak diasuh oleh Daniel Farke musim ini. Sepanjang empat laga Bundesliga, Die Fohlen sudah meraih dua kemenangan dan dua hasil imbang.

Hasil tersebut membuat Monchengladbach duduk di peringkat 6 klasemen sementara Bundesliga dengan torahan delapan angka. Hal ini jelas menjadi permulaan yang baik bagi Daniel Farke yang menjadi suksesor Adi Hutter di kursi pelatih Die Fohlen.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version