Meski Inginkan Mbappe, Real Madrid Juga Masih Belum Menyerah Untuk Buru Erling Haaland
Vivagoal – La Liga – Real Madrid sampai saat ini masih memburu Erling Haaland dan juga Kylian Mbappe. Meski Dortmund sendiri saat ini dipastikan tidak akan menjual Haaland di bursa transfer musim panas ini.
Real Madrid kini tengah mencari cara untuk untuk mendapatkan Erling Haaland dari Borussia Dortmund. Namun kabar lain juga menyebut bahwa raksasa Spanyol itu masih tetap mempertahankan upayanya dalam mendapatkan Kylian Mbappe dari Paris Saint Germain.
Sementara itu, Dortmund yang bersikeras untuk tetap mempertahankan bintang andalannya itu. Die Borussen tak akan melepas Haaland lantaran mereka baru saja melego Jadon Sancho untuk Manchester United beberapa waktu lalu.
Baca Juga:
- Presiden Real Madrid Bersumpah Tidak Ikut Campur Kepergian Mesi dari Barcelona
- Belum Laku Dijual, Dani Ceballos Alami Cedera Parah
- Real Madrid Sudah Siapkan Harga Jual untuk Bintang Mudanya, Arsenal Berminat?
- Legenda Sulit Menerima Messi Tak Main untuk Barcelona
Selain Madrid, Chelsea sempat berminat mendatangkan Haaland. Namun merubah haluan dengan merekrut Romelu Lukaku dari Inter Milan senilai 98 juta pounds.
Madrid saat ini ada dalam pole position untuk datangkan Haaland. Mereka kini hanya tinggal menunggu perkembangan terdekat soal kans mendatangkan pemain 21 tahun ke Stamford Bridge. (HS)
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com