Meski Menang, Thomas Doll: Persija Bermain Seperti Bencana!
Vivagoal – Liga Indonesia – Meski menang, Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, kecewa dengan permainan Macan Kemayoran.
Laga kedua Persija di BRI Liga 1 2022/23 berhasil dilewati dengan kemenangan. Menjamu Persis Solo di Stadion Patriot Chandrabhaga, Minggu (1/8), sore WIB, Macan Kemayoran sukses menang dengan skor 2-1.
Hasil tersebut seharusnya membuat pelatih mereka, Thomas Doll, senang. Akan tetapi, dalam konferensi pers usai pertandingan, Thomas Doll mengungkapkan dia sangat kecewa dengan permainan Persija khsusnya di babak kedua.
“Di babak pertama, kami bermain cukup apik. Seharusnya, kami bisa menyudahi pertandingan dengan empat atau lima gol,” ucap Thomas Doll.
“Namun, kami semua sepakat bahwa Persija berhenti bermain di babak kedua. Hal itu memberikan lawan untuk menyerang. Banyak sekali kesalahan yang diperbuat mulai dari sisi bertahan dan menyerang.”
Panaskan persiapan jelang kick off 🔥#PersijaDay #BRILiga1 #ToTheNextLevel #BelieveIn12 #PersijaJakarta pic.twitter.com/IUtpbOBfqg
— Persija Jakarta (@Persija_Jkt) July 31, 2022
“Ini harus lebih baik lagi di pertandingan selanjutnya, terutama perihal performa di babak kedua tadi. Menurut saya, babak kedua tadi terlihat seperti bencana,” tambah Thomas Doll.
Baca juga:
- Baru Jalani Pekan Kedua, Persis Solo Sudah Lepas Dua Legiun Asingnya
- Dua Bintang Persija Belum Tentu Starter, Ada Apa?
- Pertandingan Kandang Pertama, Thomas Doll: Wajib Menang!
- Tundukkan Persib di Hadapan Publik Sendiri, Madura United Kembali Kuasai Puncak Klasemen
Terlepas dari banyaknya kesalahan, hasil ini tentu membuat Thomas Doll sedikit tersenyum. Selanjutnya, Macan Kemayoran akan bertandang ke kandang PSM Makassar, Stadion Gelora B.J.Habibie, Jumat (5/8), sore WIB.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com