Meski Tak Disukai Pemain dan Fans, Edin Terzic Bakal Tetap Melatih Dortmund
Vivagoal – Bundesliga – Edin Terzic menjadi sosok yang tak disukai oleh fans maupun para pemainnya. Meski begitu, direksi klub akan tetap mempercayai juru taktik Jerman guna menukangi Giovani Reyna dan kolega.
Dortmund baru saja menggelar meeting guna menganalisa performa tim di paruh pertama. Menurut laporan Ruhr Nachrichten, Terzic akan tetap dipertahankan. Ada kabar jika beberapa pemain di ruang ganti, termasuk Marco Reus tak senang dengan taktik yang diterapkannya bersama tim.
Namun petinggi klub yakin jika Terzic bisa membalikan keadaan di musim ini. Musim lalu, Dortmund seakan dalam posisi yang payah untuk menantang gelar. Namun mereka masih membalikan keadaan di pekan-pekan terakhir meski akhirnya gagal. Optimisme yang sama nampak bakal berulang di musim ini.
Baca Juga:
- Nacho Dikartu Merah, Krisis Bek Tengah Real Madrid Makin Parah
- Baru Pulih dari Cedera Lutut, Pochettino: Nkunku Tak Boleh Diforsir
- Meski Sudah Berikan Kontrak Baru Pada Kimpembe, PSG Justru Tak Pede?
- Pelatih Interim Lyon Belum Pede Dipermanenkan?
Laporan dari Sky Jerman mengklaim jika Direktur Olahraga klub, Sebastian Kel akan tetap menempatiposnya. Kehl dan Terzic memang sempat berselisih untukmembangun klub. Ada berbagai keputusan berbeda antar keduanya seperti tak mengontrak Edson Alvarez sebelum ia hengkang ke West Ham atau menunjuk jabatan Emre Can sebagai kapten serta memberinya kontrak baru.
Dortmund baru saja memastikan diri lolos dari grup neraka Liga Champions dengan status sebagai juara grup. Namun di ajang Bundesliga, mereka ada di posisi kelima dan berjarak 5 angka dari tim peringkat empat. Perjalanan mereka di DFB-Pokal juga harus berakhir premature lantaran keok dari tangan Stuttgart.
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com