Micky van de Ven Segera Diperkenalkan Sebagai Rekrutan Baru Tottenham
Micky van de Ven, Foto: dok Twitter @SempreMilanCom

Micky van de Ven Segera Diperkenalkan Sebagai Rekrutan Baru Tottenham

A Hendra - July 4, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga InggrisTottenham Hotspur sepertinya dalam waktu dekat akan segera memperkenalkan Micky van de Ven sebagai rekrutan anyar mereka pada bursa musim panas ini, usai proses negosiasi disebut sudah mendekati akhir.

Tottenham Hotspur memang sudah kencang dihubung-hubungkan dengan Micky van de Ven sedari bulan Juni kemarin. Bek berusia 22 tahun itu menjadi prioritas The Lilywhites sebagai tambahan amunisi di lini pertahanan.

Namun negosiasi antara Tottenham dengan pihak Micky van de Ven sedikit terhambat, salah satunya karena Ia masih membela Timnas Belanda pada ajang Piala Eropa U-21 2023. Tapi karena Belanda sudah tersingkir, Tottenham langsung bergegas menyelesaikan transfer Van de Ven.

Micky van de Ven Segera Diperkenalkan Sebagai Rekrutan Baru Tottenham
van de Ven, Foto: Twitter @MickyvandeVen

Menurut laporan De Telegraaf, Tottenham diperkirakan merogoh kocek sebesar 30 juta euro untuk memboyongnya ke London Utara. Selain Tottenham juga mengiming-imingi si pemain dengan kontrak berdurasi jangka panjang yakni hingga Juni 2028 mendatang.

“BREAKING: kesepakatan pribadi Micky van de Ven dengan Tottenham yakni hingga 2028. van de Ven secara pribadi menyetujui kontrak dengan Spurs hingga 2028.” cuit @MikeVerweij.


Baca Juga:


Van de Ven sendiri baru menjalani dua tahun bermain untuk Wolfsburg dari kontraknya yang berlaku hingga Juni 2027. Tapi selama membela Wolfsburg, Ia menunjukkan performa yang cukup menjanjikan sebagai bek tengah dan tak tergantikan musim lalu.

Selain itu, Van de Ven juga jadi pemain dengan jumlah menit bermain terbanyak di Wolfsburg musim lalu yakni 3.240 menit. Hebatnya lagi, meski memiliki postur jangkung hingga 193 cm, tapi Van de Ven tercatat punya kecepatan luar biasa.

Dilansir dari situs resmi Bundesliga, pemain internasional Belanda U-21 itu sempat mencatatkan kecepatan tertinggi mencapai 35,97 (km/jam). Ia bahkan jauh lebih cepat dari Kingsley Coman di Bayern Munich dan penyerang RB Leipzig, Timo Werner.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com