Vivagoal – Serie A – Direktur olahraga Torino, Davide Vagnatti mengklaim jika Inter Milan belum melakukan pendekatan pasti kepada bintang mereka, Gleison Bremer. La Beneamata disebut tertarik untuk mendatangkan pemain asal Brazil itu.
Ketertarikan Inter Milan kepada Bremer bukannya tanpa sebab. Sang pemain dianggap bisa mempertebal barisan pertahanan tim di musim depan. Sejauh ini, performa sang pemain memang tengah moncer bersama Il Torro. Selain Inter, Tottenham disebut tertarik mengamankan sang pemain.
Musim belum usai, namun Inter Milan telah merencanakan transfer untuk musim depan. Paulo Dybala yang kontraknya habis 2 bulan lagi sedang didekati, begitupun Gleison Bremer yang dikabarkan telah berjanji akan pindah ke Inter Milan. Selengkapnya 👇https://t.co/E8XaER7gCc pic.twitter.com/02UUQnhjaM
— PeluitPanjang.id (@peluitpanjangid) April 15, 2022
Bremer memang ditargetkan sebagai suskesor Stevan de Vrij dan Milan Skriniar yang belakangan masuk daftar pantau tim-tim besar Eropa. Namu Vagnati menyebut jika sejauh ini belum ada komunikasi pasti yang melibatkan Torino dengan tim peminat bintangnya itu. Ia merasa jika hingga akhir musim ini, pilarnya masih akan tetap berada di Turin.
Baca Juga:
- Hampir Keok dari Bologna, Allegri Titipkan Pesan Khusus Bagi Juventus
- Bintang Lazio Akui Siap Dipuji dan Dicerca Sesuai Performanya
- AC Milan Tertarik Pulangkan Si Anak Hilang?
- Andai Investor Baru Datang, Milan Bersiap Angkut Mesin Gol Bayern?
“Musim ini masih belum usai,” ujar Vagnati kepada Sky Sport Italia. “Saat ini semuanya masih tenang. Ini masih terlalu awal, tapi semua kemungkinan masih bisa terjadi,” pungkasnya.
Untuk mendatangkan Bremer, Torino mematok angka yang lumayan tinggi. Tim-tim peminat harus merogoh kocek hingga 50 juta Euro. Angka tersebut dirasa tak berlebihan mengingat sang pemain masih memiliki kontrak hingga 2024 mendatang.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com