Vivagoal – Serie A – Mantan Presiden Inter Milan, Massimo Moratti, optimis transfer Lionel Messi ke Inter sudah mendekati kenyataan, dan jika itu belum dilakukan sekarang, ia yakin Inter akan bergegas dalam waktu dekat.
Masa depan Messi menjadi perbincangan hangat setelah sang pemain menolak perpanjangan kontrak di Barcelona. Kekalahan memalukan dari Munchen semakin membuat namanya santer disebut akan hengkang dari Camp Nou pada musim depan.
Kehadiran Ronald Koeman sebagai pelatih baru diharapkan bisa membuat sang mega bintang tetap bertahan. Namun kabar terbaru menyebut saat Messi bertemu dengan Koeman, Messi mengungkapkan keinginannya untuk hengkang dari kubu Blaugrana.
Satu klub yang disebut sebagai peminat terdepan Messi adalah Inter Milan. Raksasa Italia tersebut dikabarkan tengah menyusun rencana untuk bisa mendatangkan bintang Argentina itu ke Giuseppe Meazza.
Optimisme sama juga dikembangkan oleh Moratti. Memang namanya sudah tak lagi berurusan dengan Inter, namun ia sangat paham bagaimana pemilik sekarang begitu ngotot mau memboyong pemain berjuluk La Pulga tersebut ke San Siro.
“Saya hanya bisa membayangkan Inter sudah melakukan usaha itu,” kata Moratti dikutip Football Italia.
“Saya melihat iklan Suning yang memakai bayangan Messi di katedral. Itu membuat saya yakin mereka sudah mencobanya. Kalau pun belum, pasti mereka akan melakukan itu segera,” tambah Moratti.
Baca Juga:
- Enrico Castellacci: Serie A Tetap Akan Berjalan Sesuai Rencana
- Juventus Pantau Nasib Luis Suarez di Barcelona
- Khedira Hengkang, Juventus Langsung Incar Gelandang PSG
- Ronaldo Gagal Bersama Juventus, Nuno Gomes: Kata Siapa?
Moratti sendiri merupakan presiden legendaris Nerazzurri. Di bawah kepemimpinannya, Inter berhasil keluar sebagai satu-satunya klub Italia yang meraih treble winners pada 2010. Moratti juga dikenal begitu loyal kepada Inter. Tak jarang dia memberi sumbangan saran untuk kemajuan La Beneamata.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com