Nadeo Argawinata Sudah Siap Jika Harus Adu Penalti Kontra Myanmar

Nadeo Argawinata Sudah Siap Jika Harus Adu Penalti Kontra Myanmar

Fido Moniaga - December 7, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Internasional – Kesuksesan timnas U-23 Indonesia lolos ke babak semifinal SEA Games 2019 tak lepas dari kehebatan Nadeo Argawinata dalam mengawal gawang Indonesia.

Sepanjang fase grup, kiper Borneo FC itu hanya kebobolan dua gol. Dan jelang laga semifinal kontra Myanmar, Nadeo mengaku siap tampil apik, tak terkecuali bila harus menjalani adu penalti.

Baca juga: Misi Timnas U-22 Di SEA Games 2019, Cetak Sejarah Sebagai Juara

Memasuki fase gugur, adu penalti sangat mungkin dijalani timnas U-23 Indonesia. Bukan hanya saat melawan Myanmar di babak semifinal, tapi juga pada final atau perebutan tempat ketiga. Mengenai hal itu, Nadeo Argawinata mengaku siap.

“Kuncinya tenang, jangan gugup, tidak perlu tegang, dan percayakan saja kepada Tuhan,” kata Nadeo Argawinata seperti dilansir dari Antara.

Kiper 22 tahun itu juga menambahkan bahwa hal terpenting dalam adu penalti adalah berusaha sungguh-sungguh, dan fokus. Karena, faktor keberuntungan terbilang besar juga.

“Kiper mana yang tidak mau menebak penalti? Namun, intinya berusaha. Kiper berusaha menahan semua tendangan dan pemain mencoba mencetak gol. Pada akhirnya, yang jadi penentu adalah mental,” urai Nadeo lagi.

Laga semifinal SEA Games 2019 yang mempertemukan timnas U-23 Indonesia vs Myanmar ini bakal dilangsungkan Rizal Memorial Stadium, Manila, Sabtu (7/12/2019) sore ini. Andai menang, Nadeo Argawinata cs. akan menghadapi pemenang antara Vietnam vs Kamboja di partai final SEA Games 2019.

Selalu update berita bola terkini seputar sepakbola Internasional hanya di vivagoal.com