Vivagoal – Bundesliga – Pelatih Hertha Berlin, Pal Dardai merasa antusias jelang derby kedua melawan Union Berlin. Dardai berharap ia bisa membesut Hertha dan melewati banyak derby di beberapa musim kedepan.
Harapan pelatih penerus itu tentu akan bercabang ke dua permasalahan Hertha di masa yang akan datang. Saat ini Hertha masih berada di posisi berbahaya untuk mempertahankan diri di Bundesliga.
Berjarak satu poin dengan posisi 16 merupakan ancaman bagi anak asuh Pal Dardai untuk berada di Bundesliga musim depan. Union Berin sendiri saat ini berada di peringkat ketujuh dan hampir dipastikan mereka aman di Bundesliga melihat sisa pertandingan tinggal tersisa beberapa pertandingan lagi.
“Kami harus membuat sejarah derby bersama,” kata Dardai seperti dikutip Sport1.
“Mengapa kita tidak – seperti Hamburg dan Pauli di masa lalu atau tahun 1860 dan Bavaria – mengapa tidak menjadi Hertha dan Union dalam 10 atau 20 tahun mendatang,” tambahnya penuh harap.
Kedua klub membangun persaudaraan yang erat dalam tahun tahun kebersamaannya di sepakbola. Dalam beberapa tahun terakhir mereka sudah bertemu tiga kali dan Hertha memenangkan laga dua kali dan satu kali dimenangkan oleh Union.
Baca Juga:
- Liverpool Bukan Opsi Tuk Bintang RB Leipzig Musim Depan
- Eks Dortmund Sandingkan Klopp Bersama Dua Pelatih Legendaris EPL
- Begini Kondisi Lewandowski Usai Alami Cedera Saat Perkuat Polandia
- Mbappe Hampir Gabung Raksasa Jerman di Tahun 2016 Secara Gratis
Melihat penampilan konsisten yang dimiliki Union, Dardai tidak memiliki kekhawatiran sama sekali. Mereka memiliki dua hal yang berbeda untuk dikejar yaitu kompetisi Eropa di mata Union dan Herhta yang ingin keluar dari zona degradasi.
“Para pemain saya tidak membutuhkan motivasi ekstra,” kata Dardai.
Ia juga sepertinya merasa sangat pede dengan kehadiran gelandang mereka Sami Khedira yang baru pulih dari cedera otot. “Ini terlihat sangat rapi dengan Sami. Tapi Anda harus menunggu dan melihat bagaimana tubuh bereaksi ketika latihan intensif datang,” tutupnya. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com