Pelatih Arema: Pertandingan Merupakan Nyawa Sepakbola Yang Sesungguhnya
Eduardo Almeida – Wearemania

Pelatih Arema: Pertandingan Merupakan Nyawa Sepakbola yang Sesungguhnya

Catrine Mega - July 21, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Arema FC masih menjalani latihan mandiri di tengah PPKM yang berlangsung di Jawa dan Bali. Komunikasi antar tim dan pelatih harus terjaga disaat mereka harus menjalani latihan di tempat yang berbeda.

Pelatih Arema, Eduardo Almeida mengaku bahwa ia terus menjalin komunikasi dengan tim pelatih via jalur virtual. Komunikasi dilakukan via video call dan chat di WhatsApp selama bekerja dari rumah.

“Dengan asisten pelatih, saya selalu melakukan komunikasi dari video call dan WhatsApp juga. Pembagian tugas tetap dilakukan dengan cara virtual,” ungkap Eduardo.

Ia mengatakan bahwa kondisi latihan mandiri berjalan dengan lancar. Namun biarpun begitu tentu ada keinginan kuat untuk berkumpul dan latihan bersama kembali karena kompetisi bisa saja dimulai kapanpun dan mereka tentu membutuhkan persiapan yang lebih matang.

“Pemain ingin berlatih normal dan ingin segera bertanding dalam sebuah kompetisi. Apalagi Indonesia sudah lama tidak ada kompetisi dan tentu saja kondisi ini tidak akan mudah,” tambahnya.


Baca Juga:


Eduardo mengatakan bahwa pemain sudah sangat tidak sabar kembali bertanding di lapangan. Sebagai praktisi sepakbola ia mengatakan bahwa nyawa dari sepakbola yang sesungguhnya adalah pertandingan di atas lapangan.

“Pemain mengharapkan kompetisi bisa segera diputar lagi karena itu adalah nyawa sepak bola sebenarnya,” pungkasnya.

Tiga pemain asing Arema FC masih belum sering menjalani latihan bersama. Eduardo tidak memberikan instruksi khusus kecuali berharap agar pemain terus berusaha maksimal dalam mengejar ketinggalannya. (ARI)

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com