Pelatih Denmark Menyesal Lanjutkan Laga Melawan Finlandia
Euro – Pelatih Timnas Denmark, Kasper Hjulmand mengkau menyesal lantaran timnya kembali memulai laga melawan Finlandia pasca kolapsnya Christian Eriksen di laga tersebut, Sabtu (12/6) malam WIB.
Dalam laga tersbebut, Eriksen sempat terjatuh empat menit jelang turun minum babak pertma. Ia sempat ditangani tim medis sebeluma khirnya dirujuk ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan dari tim medis. Kondisi Eriksen pun dinyatakan stabil.
Sejatinya, kedua tim diperbolehkan melanjutkan pertandingan pada keesokan hari. Namun, baik Denmark dan Finlandia memutuskan untuk melanjutkan laga dua jam berselang pasca kejadian tersebut. saat laga dilanjutkan, Denmark kalah dengan skor 1-0 via gol Joel Pohjanpalo pada menit ke-59.
Kekalahan yang diderita Denmark menurut Hjulmand merupakan kekalahan emosional. Ia menyesal lantaran tim meneruskan laga dua jam setelah Eriksen kolaps.
“Saya pikir itu adalah keputusan yang salah untuk membuat antara dua skenario,” ujar Hjulmand dalam sebuah konferensi pers. “Sangat sulit bagi para pemain. Mereka bahkan tidak mengetahui apakah mereka mungkin bisa kehilangan sahabat mereka.”
“Saya memiliki perasaan bahwa kami seharusnya tidak bermain dan salah kalau pemain yang memutuskan. Saya sangat bangga dengan cara dunia bereaksi terhadap insiden itu. Biasanya adalah tentang uang, tapi kemarin kita melihat apa itu sepakbola – kasing sayang dan cinta.”
Jangan lupa ikuti tebak skor di Tebak Eropa 2021 di BABESkor. com . Dapatkan GRAND PRIZE 2 Play Station 5, 2 Samsung Galaxi S21 dan saldo OVO total Rp 55 juta