Pelatih Thailand Singgung Kutukan Runner-Up Indonesia Jelang Final
Sumber: Goal.com

Pelatih Thailand Singgung Kutukan Runner-Up Indonesia Jelang Final

Arie Lihardo - December 27, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Pelatih Timnas Thailand, Alexandre Polking menyinggung rekor negatif yang dimilik oleh Indonesia jelang berhadapan di final Piala AFF 2020.

Jelang laga yang bakal digelar di National Stadium, Singapura, pada 29 Desember dan 1 Januari 2022 mendatang, Polking buka suara soal catatan buruk Indonesia tiap kali melangkah ke final.

Tercatat, Indonesia sudah lima kali melaju ke final Piala AFF, namun dari lima kesempatan tersebut belum sekalipun merengkuh gelar juara. Berbeda dengan Thailand yang sukses menyapu bersih lima laga final dengan keluar sebagai pemenang.


Baca Juga:


Kendati demikian, Polking enggan jumawa. Juru taktik asal Brasil tersebut menyebut Indonesia masih sama bahayanya dengan Vietnam.

“Indonesia punya banyak pemain gesit, bermain sangat cepat dan mereka tidak takut mencoba. Mereka lima kali mencoba (ke final), gagal lima kali,” kata Polking dikutip dari Zing.

Selain itu, Polking juga mengakui kalau Indonesia punya permainan yang berpotensi merepotkan Indonesia. Kendati demikian, ia yakin anak asuhnya bisa mengatasi hal tersebut.

“Thailand punya kepercayaan diri. Yang utama sekarang adalah ide untuk pertandingan berikutnya. Mereka secara umum tim yang tidak nyaman untuk dilawan dengan variasi dan permainan agresif,” pungkasnya.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com