Pemain Muda Jerman Sayangkan Kondisi Schalke
Florian Kruger – Liga Portal

Menuju Degradasi, Kondisi Schalke Bikin Mantan Pemainnya Khawatir

Catrine Mega - March 29, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal BundesligaPemain Timnas Jerman U21, Florian Kruger mengatakan bahwa ia menyesal pergi meninggalkan klubnya Schalke beberapa tahun lalu. Ia mengatakan saat ini sangat sulit baginya untuk kembali, namun ia mengatakan bahwa suatu saat bisa saja ia kembali ke sana.

“Jika pada akhirnya akan cocok, kenapa tidak?” ungkap Kruger kepada Sport1.

Kruger turut mengatakan bahwa Schalke merupakan klub kebanggaannya di masa kecil. Ia mengatakan bahwa ia akan berusaha kembali ke sana, meskipun harus menunggu waktu yang tepat.

“Itu adalah klub saya saat kecil, yang dengannya saya masih bersimpati. Tapi situasinya harus tepat,” tambah pemain 22 tahun tersebut.

Sebelumnya Kruger membela Schalke di musim 2015 sampai tahun 2018. Dan kini ia membela klub divisi dua Erzgebirge Aue selama dua musim terakhir.

Ia melihat bagaimana Schalke begitu berambisi saat ia pergi tiga tahun lalu. Saat itu Schalke merupakan klub papan atas yang selalu bermain di Liga Champions.

 


Baca Juga:


 

“Saya meninggalkan Schalke tiga tahun lalu. Itu adalah klub Liga Champions yang memiliki ambisi untuk bermain secara internasional setiap tahun,” kenang Kruger.

Namun kini ia melihat kondisi yang jauh dari saat itu. Tahun depan Schalke hampir pasti bergabung dengannya di divisi kedua Bundesliga dan ia mengatakan bahwa hal itu tidak pantas mereka dapatkan.

“Tahun depan, Schalke kemungkinan besar akan bermain di divisi dua. Sungguh luar biasa melihatnya dan juga memalukan. Klub seperti itu tidak termasuk dalam divisi dua, bagi saya itu salah satu dari 5 klub teratas di Jerman,” tutup Kruger. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com