Persiraja Jalani Uji Coba Melawan Tim PON Aceh
Vivagoal – Liga Indonesia – Menjelang Piala Menpora, Persiraja Banda Aceh mengadakan latih tanding secara tertutup. Klub yang berasal dari bagian barat Indonesia itu akan menghadapi Tim PON Aceh dan akan melakukan latihan bersama pada Kamis (18/3/2021).
Selain Persiraja yang akan berkompetisi di Piala Menpora pekan depan, Tim PON Aceh juga akan mempersiapkan diri menuju PON ke-20 di Papua pada Oktober mendatang. Uji coba ini merupakan ajang untuk melakukan evaluasi bagi kedua tim yang bersiap untuk menghadapi turnamen musim ini.
Pertandingan ini akan dilaksanakan secara tertutup. Hal ini dikonfirmasi oleh Sekum KONI Aceh, Nazin Sjamaun yang mengatakan bahwa pertandingan ini akan disiarkan secara live streaming dan suporter bisa menyaksikannya dari rumah masing-masing.
“Kita hanya siarkan melalui live streaming, jadi nonton saja di rumah atau di tempat lain yang tidak ramai atau berkumpul di tempat terbuka,” kata Nasir dikutip dari situs Liga Indonesia Baru.
Asisten pelatih Persiraja, Akhyar Ilyas mengatakan bahwa waktu yang mereka miliki sangatlah singkat untuk membangkitkan kebugaran pemain. Dalam 12 hari mereka akan berlatih dengan melakukan beberapa latihan uji coba.
Baca Juga:
- Bakal Jadi Andalan di Piala Menpora, Penyerang Anyar Persib Belum Maksimal, Kenapa?
- Pelatih Persib Optimis Tim Asuhannya Tampil Gemilang di Grup D
- Pulang ke Persib, Ferdinand: Ini Takdir Tuhan!
- Tiba di Indonesia, Legiun Asing Persib Tak Sabar Jajal Rumput GBLA
“Waktu kita sangat singkat hanya 12 hari kumpul pemain, maka kita terus lakukan latihan dan uji coba,” ujar Akhyar meneruskan pesan dari pelatih kepala, Hendri Susilo.
Tim PON Aceh mengatakan bahwa timnya masih belum lengkap. Dari 24 pemain, mereka baru menemukan 20 pemain terbaik yang akan mereka bawa ke turnamen lima tahunan tersebut.
Persiraja akan berangkat ke Sleman di akhir bulan untuk tampil di ajang Piala Menpora. Klub asal Aceh tersebut akan bergabung di Grup D bersama Persib Bandung, Bali United, dan Persita Tangerang. (ARI)
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com