Vivagoal – Liga Indonesia – Manajer Persita Tangerang, I Nyoman Suryantaha mengusulkan jika Liga 1 2020 harus dihentikan guna mengantisipasi persebaran COVID-19 yang kian merebak.
Baca Juga:
- Lawan Corona, Persib Luncurkan Jersey Edisi Terbatas ‘Sauyunan’
- PSSI Harus Siapkan Bantuan Hukum Buat Klub Yang Digugat Karena Gaji
- Tangan Dingin Hendri Susilo Bikin Performa Persiraja Mengesankan
- Sebelum Kompetisi Bergulir, PSSI Akan Rapid Test Semua Pemain Liga 1
“Sebenarnya memang kalau kompetisi mau disetop itu akan lebih baik, disetop saja untuk liga tahun ini,” kata Suryanthara, dinukil dari Goal Indonesia. “Jadi daripada dipaksakan kita semua juga tidak tahu bagaimana situasi ke depannya karena sekarang situasinya sudah sangat luar biasa,” Suryanthara menambahkan.
PSSI sendiri sudah mengeluarkan statement jika Liga 1 dan Liga 2 berstatus force majeure hingga akhir Juni 2020. Liga rencananya akan bergulir kembali awal Juli. Namun andai kondisi semakin memburuk, bukan tak mungkin dua liga tersebut bakal dihentikan.
Andai kompetisi dihentikan, PSSI memiliki rencana untuk mempertemukan tim-tim yang ada di Indonesia pasca wabah Corona guna mengisi kekosongan kompetisi karena COVID-19
Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com