Vivagoal – Bundesliga – Akhir musim 2022/23 di Bundesliga berlangsung dramatis, baik bagi pemimpin klasemen maupun tim papan bawah. Bayern Munich sukses menyalip Borussia Dortmund dipekan terakhir sekaligus merengkuh trofi ke-11 Bundesliga secara beruntun.
Legenda sepak bola Jerman, Philipp Lahm, membagikan opininya terkait pagelaran Bundesliga musim 2022/23 lalu. Mantan pemain Bayern Munich tersebut mengutarakan antusiasmenya melihat persaingan ketat Bayern Munich dan Borussia Dortmund.
“Suatu hal yang menyenangkan melihat persaingan gelar juara hingga menit terakhir musim kompetisi. Tetapi yang menarik tak hanya perburuan gelar juara yang berlangsung seru, namun juga persaingan menghindari zona degradasi. Semuanya sangat menarik dan saya terkejut Bayern Munich berhasil finish sebagai pemenang lagi,” tutur Lahm dalam wawancaranya dengan Bundesliga.
Meski Die Roten sukses memenangkan gelar juara, Lahm justru mengingat adegan emosional saat Die Borussen gagal mengamankan gelar juara.
Baca juga:
- Jude Bellingham Selangkah Lagi Resmi Jadi Pemain Real Madrid
- Analisa Vigo: Penjualan Jude Bellingham Jadi Alasan Borussia Dortmund Selalu Gagal Juara
- Bayern Munich Coba Bajak Bintang Barcelona Musim Depan
- Anthony Elanga Berpotensi Bergabung Dengan RB Leipzig
“The Yellow Wall selalu tampil luar biasa di Dortmund dan mereka adalah simbol sepak bola dari kawasan Rhein-Ruhr dan semua penduduk di sana. Mereka tetap merayakan semuanya bersama tim meski kalah. Melihat Edin Terzic berdiri di depan fans dengan mata berkaca-kaca akan jadi sesuatu yang tak akan bisa saya lupakan,” ujar Lahm.
Melihat performa Dortmund musim ini, Lahm menyoroti beberapa kekuatan dan kelemahan tim yang menyebabkan pasukan Edin Terzic gagal merengkuh gelar.
America's Finest City, we'll see you soon! 🇺🇸
Borussia Dortmund will face @SanDiegoLoyal on July 27 at Snapdragon Stadium in San Diego 🏟
Pre-sale tickets will go live on Thursday 8th of June at 10:00 AM PT 🎟 pic.twitter.com/nXxPM9NdM8
— Borussia Dortmund (@BlackYellow) June 7, 2023
“Mereka menemukan stabilitas di paruh kedua musim kompetisi dan mereka mengubah beberapa hal. Edin Terzic menemukan strategi yang tepat dan memberi kesempatan pada pemain mudanya. Dia menemukan tim yang penuh gairah untuk bermain,” terang Lahm.
“Itu adalah proses di mana mereka memperkuat tim dengan skuad muda. Ini adalah proses yang membutuhkan waktu dan seiring berjalannya waktu, mereka punya banyak ruang untuk berkembang. Saya akan terus mengamati perkembangan BVB.”
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com