Site icon Vivagoal.com

Piala AFF U-16 2024: Timnas U-16 Dapat Pelajaran Berharga dari Australia

EVANDRA FLORASTA

Aksi Evandra Florasta pada laga kontra Australia U-16. (VIVAGOAL/Amirul Mukmin)

VivagoalLiga Indonesia – Pelatih Timnas Indonesia U-16, Nova Arianto, tidak terlalu merasa kecewa usai dikalahkan Australia pada semifinal Piala AFF U-16 2024. Sebaliknya, ia merasa mendapat pelajaran berharga dari laga ini.

Timnas U-16 memang harus mengakui keunggulan Australia dengan skor 3-5 di Stadion Manahan, Solo, Senin (1/7). Hasil ini membuat Garuda Muda gagal melaju ke final.

Timnas U-16 sejatinya mampu memberikan perlawanan sengit kepada Australia. I Putu Panji dan kawan-kawan juga menunjukkan daya juang yang luar biasa.

Meski begitu, Nova Arianto melihat sebuah kekurangan yang dimiliki para pemain Timnas U-16. Hal ini berkaitan dengan kematangan cara bermain.

“Dalam catatan kami di beberapa pertandingan terakhir di saat kita lawan Laos dan Singapura, pemain punya keinginan yang menggebu-gebu. Tapi di saat pemain punya antusiasme yang tinggi, akhirnya terjadi kesalahan-kesalahan yang sebenarnya tidak perlu,” kata Nova Arianto.

“Itu menjadi masalah buat kami termasuk di pertandingan hari ini. Kita dapat kartu merah di menit ke-30 dan itu yang menjadikan jalannya pertandingan sedikit berbeda.”


Baca Juga:


Nova Arianto ingin para pemainnya mengambil pelajaran penting dari kekalahan kontra Australia. Tujuannya jelas agar kesalahan yang sama tak terulang lagi di masa depan.

Selain kekurangan, Nova Arianto juga menyoroti satu kelebihan Timnas U-16. Ia benar-benar kagum dengan semangat pantang menyerah yang ditunjukkan anak asuhnya.

Aksi Fadly Alberto pada laga Indonesia U-16 kontra Australia U-16. (VIVAGOAL/Amirul Mukmin)

“Pemain saya bekerja sangat luar biasa pada malam ini dengan 10 orang dan hasilnya sudah kita lihat. Walaupun kita kalah, tapi pemain berjuang sampai di menit 90+7 tadi,” tambahnya.

“Itu yang menjadi catatan kami secara mentalitas pemain sangat-sangat luar biasa pada hari ini.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version