Piala Presiden 2024: Robi Darwis Tinggalkan Persib
Vivagoal – Liga Indonesia – Persib Bandung harus harus kehilangan satu pemain mudanya dalam menjalani sisa perjalanan di Piala Presiden 2024. Sosok yang dimaksud adalah Robi Darwis.
Robi Darwis selalu mendapat menit bermain pada dua laga Persib di grup A. Eks Timnas Indonesia U-19 itu tampil sebagai starter saat Pangeran Biru mengalahkan PSM Makassar dan pengganti saat dikalahkan Borneo FC.
Dalam dua pertandingan tersebut, Robi Darwis dipasang sebagai bek kanan. Ia kerap menunjukkan keahliannya dalam melakukan lemparan ke dalam jarak jauh.
View this post on Instagram
Namun laga kontra Borneo menjadi penampilan terakhirnya bersama Persib di Piala Presiden 2024. Hal itu ditegaskan langsung sang pelatih, Bojan Hodak.
“Ini (laga kontra Borneo) jadi penampilan terakhir Robi di Piala Presiden. Dia harus bergabung dengan kesatuan tentara,” kata Bojan Hodak.
Baca Juga:
- Siasat Baru Juventus Untuk Bisa Amankan Jasa Jean-Clair Todibo
- Hadapi Timor Leste, Timnas U-19 Ingin Lanjutkan Tren Menang Tanpa Kebobolan
- Bayern Munich Tolak Tawaran Pertama Man United untuk De Ligt
- Piala AFF U-19 2024: Menanti Janji Indra Sjafri Lakukan Rotasi
Robi Darwis memang telah menyelesaikan pendidikan militernya. Ia resmi menjadi anggota TNI Angkatan Darat sejak April silam.
Kini Robi Darwis dipanggil kesatuannya untuk menjalani tugas. Manajemen Persib pun tak kuasa menunda kepergiannya.
Hal ini juga yang membuat Bojan Hodak memberi kesempatan tampil kepada Robi Darwis pada dua laga awal. Pelatih asal Kroasia tersebut ingin melihat kemampuan pemain berusia 20 tahun tersebut.
“Kita harus memberikan kesempatan kepada pemain muda. Mereka harus terus berkembang dan saya cukup senang dengan penampilan Roby,” tutupnya.
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com