Pilih RANS Nusantara Dibandingkan AS Monaco atau Barcelona, Ini Alasan Guifera
Konferensi Pers Nusapay IFeLeague 1, Selasa (30/8), Sore WIB – Ilham/Vivagoal

Pilih RANS Nusantara Dibandingkan AS Monaco atau Barcelona, Ini Alasan Guifera

Muhammad Ilham - August 30, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Pemain anyar di Nusapay IFeLeague 1, Guilherme Fonseca Agostini (Guifera), beberkan alasannya lebih pilih RANS Nusantara dibandingkan AS Monaco atau FC Barcelona.

Perhelatan turnamen sepak bola virtual terbesar di Indonesia, IFeLeague 1, kembali bergulir. Bertajuk Nusapay IFeLeague 1, turnamen sepak bola virtual terbesar di Indonesia ini dihadiri oleh salah satu juara dunia e-Football 2017 dan 2019, Guilherme Fonseca Agostini atau yang biasa disebut Guifera.

Guifera sendiri akan bermain untuk tim anyar di Nusapay IFeLeague 1, RANS Nusantara. Pada saat konferensi pers Nusapay IFeLeague 1, Guifera membeberkan alasannya mengapa lebih memilih bermain di Indonesia dibandingkan di Eropa.

“CEO IFeL, Putra Sutopo, berbicara kepada saya, mengundang untuk mengikuti kompetisi ini, dan dia berbicara akan mencarikan satu tim untuk saya. Setelah itu, ia berbicara tentang RANS Nusantara, lalu saya terima tawaran itu. Alasannya adalah ini klub baru dengan suporter yang banyak. Menurut saya, itu adalah hal yang bagus,” ucap Guifere.


Baca Juga:


Dia juga menjelaskan bahwa ekosistem sepak bola virtual di Indonesia sangat bagus. Ditambah lagi, masyarakat Indonesia menerima dia dengan baik, dan juga makanannya sangat enak.

Sukses Di Musim Kedua, PSSI dan PT. LIB Kembali Dukung IFeLeague
Konferensi Pers Nusapay IFeLeague 1, Selasa (30/8), Sore WIB – Ilham/Vivagoal

“Ekosistem sepak bola virtual di Indonesia sangat bagus. Mereka menerima saya dengan sangat baik. Indonesia sangat panas, sama seperti Brasil. Tetapi, makananmya juga sangat enak, sangat pedas tapi sangat enak,” tambah Guifera.

Sebelumnya, Guifera pernah bermain bersama AS Monaco dan FC Barcelona. Ia juga sukses mengantarkan kedua klub tersebut menjadi juara dunia di 2017 dan 2019. Selain itu, Guifera merupakan jawara turnamen sepak bola virtual Brasil selama lima kali.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com