Site icon Vivagoal.com

Pioli Masih Suka Terkaget-Kaget Dengan Aksi Magis Ibrahimovic

Ibrahimovic

Foto: LiveTube

VivagoalLiga ItaliaStefano Pioli mengakui meski sudah kenal baik tapi dirinya masih kerap dibuat terkejut dengan kehebatan pemain andalannya, Zlatan Ibrahimovic. 

Bertanding di Sardegna Arena, markas Cagliari dalam lanjutan pekan ke-18 Serie A Italia musim 2020/21, Ibrahimovic yang turun sebagai starter tampil begitu mengesankan dengan mencetak dua gol tuk membantu Milan pulang membawa poin penuh.

Penampilan sempurna Ibra di laga tersebut sekaligus menciptakan rekor spesial tersendiri buat dirinya. Penyerang berusia 39 tahun itu kini jadi satu-satunya pemain di Liga Italia musim ini yang selalu bisa mencetak gol dalam sembilan kali penampilannya sebagai starter.

Bukan cuma itu, Ibrahimovic yang sudah mencetak 12 gol musim ini punya rataan gol sebesar 1,5 gol per game di AC Milan dan menjadi yang tertinggi dari semua pemain yang ada di lima liga top Eropa.

Kesemua catatan impresif Ibrahimovic diatas membuat allenatore Milan, sudah tidak tahu lagi bagaimana menggambarkan kehebatan pemain asal Swedia tersebut. Ia hanya menyebut kalau dirinya juga masih kerap dibuat terkejut dengan aksi-aksi magis eks penyerang Barcelona dan Juventus itu.


Baca Juga:


“Dia merupakan seorang juara dalam semua hal yang dia lakukan. Dengan kembalinya Ibra, kami jadi mempunyai kemungkinan taktik lain dan kami sangat senang bisa memilikinya.

“Sejauh ini, dia belum berhenti membuat saya terkejut, meski saya sudah mengenalnya sangat baik. Kami tetap mengharapkan kemampuan terbaiknya, dan hari ini dia sudah melakukan suatu hal yang terbaik,” kata Pioli. (DES)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version