Site icon Vivagoal.com

Pujian Tinggi Pioli Pada Rekrutan Baru AC Milan

Nasib AC Milan Ditentukan Inter Milan, Pioli Kalem

Stefano Pioli, AC Milan, Foto: dok Situs resmi AC Milan

VivagoalSerie A – Pelatih AC Milan, Stefano Pioli memuji rekrutan baru mereka yaitu Charles De Ketelaere. Menurutnya, De Ketelaere seperti gabungan dua pemain top eropa yaitu Kai Havertz dan juga Kaka.

Charles De Ketelaere baru-baru ini diresmikan oleh Il Diavolo Rosso dengan biaya 32 juta euro pada Club Brugge. Ia menjadi rekrutan kedua Rossoneri setelah mendapatkan Divock Origi secara gratis dari Liverpool.

Charles De Ketelaere, Foto: dok Goal

Sang pelatih, Stefano Pioli kemudian secara khusus melontarkan pujian dari De Ketelaere, yang telah melalui proses tidak sebentar sebelum akhirnya resmi ke Milan. Pioli mengatakan bahwa Ia akan memberikan sedikit bermain pada De Ketelaere pada laga ujicoba akhir pekan ini.

Potensi besar yang dimiliki De Ketelaere membuat Milan tak ragu menggelontorkan dana yang tak sedikit. Menurut Origi, rekannya di Timnas Belgia, De Ketelaere merupakan titisa dari dua bintang besar Eropa.


Baca Juga:


“Secara perspektif, dalam dua-tiga tahun, dia bisa menjadi pemain top Eropa. Kami bertemu di Milanello. Bersama dengan staf, saya menunjukkan kepadanya video dengan beberapa konsep permainan kami. Kamu dapat melihat dari apa yang dikatakan bahwa Ia sangat cerdas dan memahami sepak bola,” ujar Pioli dilansir Football Italia.

“Kemudian dia memiliki bakat hebat, kamu bisa melihat dengan caranya menyentuh bola. Ia elegan dan cantik untuk ditonton. Saya bertanya kepada Origi, rekan setim nasionalnya, tentangnya, dan dia berkata, ‘Ia setengah Havertz dan setengah Kaka.

Sumber: Bein Sport

“Dia akan bermain beberapa menit di Vicenza setengah pada hari Minggu dengan Pergolettese. Ada harapan penting, tetapi itu benar untuk memberinya waktu, saya mengatakan kepadanya untuk tidak terburu-buru.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version