Cari Kompetitor Kohn, Monaco Bidik Kiper Brasil
Sumber: Twitter Get Belgian & Dutch

Cari Kompetitor Kohn, Monaco Bidik Kiper Brasil

Heri Susanto - November 17, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Ligue 1 –  AS Monaco berencana memaksimalkan potensi skuatnya dengan mengamit Warleson yang saat ini mentas di Cercle Brugge. Kiper 27 tahun siap didaratkan guna menjadi kompetitor Phillip Kohn di bawah mistar.

Kohn memang tak memiliki kompetitor di bawah misatar. Ia hanya bersaing dengan kiper muda Yoan Lienard yang baru dipromosikan ke tim utama musim ini dan Radoslaw Majecki. Musim ini, pemain asal Swiss yang baru didatangkan dari RB Salzburg sudah tampil dalam 14 laga dan catatkan empat nirbobol.

Cari Kompetitor Kohn, Monaco Bidik Kiper Brasil

Menurut laporan jurnalis Prancis, Sacha Tavolieri, Monaco ingin mengamankan kiper anyar guna memperdalam komposisi skuat. Awalnya, kiper asal Brasil sulit mendapatkan tempat bermain karena kalah saing dengan Thomas Didilon di klub. Didilon kemudian hengkang ke Monaco, tak lama berselanf, Radoslaw Majecki pun menyusul.


Baca Juga:


Ketiadaan dua kiper tersebut membuat Warleson mendapatkan tempat di tim utama. Ia mulai tampilkan performa impresif di Jupiter Pro League Belgia. Musim ini, ia sudah mendulang enam nirbobol dari 14 laga yang sudah dimainkan. Monaco pun kemudian tertarik dan ingin mendatangkan pemain bertinggi 1,90 cm ke Stade Louis II.

Andai nantinya direkrut, Warleson bakal menutup peluang Majecki bersama Monaco. Kiper asal Polandia berpotensi kembali ke Carcle Brugge pasca masa peminjamannya berakhir di penghujung musim ini.

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com