Aduh! Juan Cuadrado Harus Absen Lebih Lama dari Perkiraan
Juan Cuadrado, Foto: dok Twitter @SempreIntercom

Juan Cuadrado Harus Absen Lebih Lama dari Perkiraan

A Hendra - October 18, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Cedera yang diderita Juan Cuadrado rupanya cukup parah. Inter Milan pun dipastikan belum akan diperkuat bek gaek asal Kolombia itu dalam beberapa pekan ke depan.

Juan Cuadrado mengalami beberapa masalah cedera sejak didatangkan Inter Milan dengan status free transfer usai kontraknya habis di Juventus akhir musim kemarin. Sempat tampil dalam tiga pertandingan pertama di Serie A, Cuadrado harus masuk ruang perawatan dalam melewatkan empat pertandingan berikutnya karena mengalami peradangan pada tendon kaki kirinya.

Setelah kondisinya membaik, Cuadrado kembali diturunkan pada laga melawan Bologna di pekan kedelapan Liga Italia. Tapi baru bermain setengah jam, cedera yang sebelumnya diderita kambuh hingga membuat Cuadrado harus ditarik keluar pada menit ke-35.

Aduh! Juan Cuadrado Harus Absen Lebih Lama dari Perkiraan
Juan Cuadrado, Foto: dok sportstars

Ia pun diharuskan untuk beristirahat dan melewatkan jeda internasional selama dua pekan lamanya bersama timnas Kolombia. Awalnya, bek 35 tahun itu diperkirakan akan kembali usai jeda internasional dan bisa bermain saat Inter Milan bertanding melawan Torino akhir pekan ini dalam lanjutan Liga Italia.

Namun oleh tim medis Inter, hal itu diragukan. Football Italia melaporkan bahwa, Cuadrado kemungkinan akan absen lebih lama termasuk akan melewatkan pertandingan kontra RB Salzburg di Liga Champions tengah pekan depan.


Baca Juga:


Tanpa Cuadrado, Inter Milan sebetulnya tak begitu khawatir karena masih memiliki Matteo Darmian yang tampil apik di sektor bek sayap kanan. Bek 33 tahun tersebut total sudah bermain dalam 7 pertandingan Nerazzurri di semua kompetisi pada awal musim ini dengan melahap total menit bermain sebanyak 561 menit.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com