Sumber: twitter.com/sportbible
Sumber: twitter.com/sportbible

Presiden Napoli Berikan Pernyataan Kontroversial Terkait Pemain Afrika

Daniel Nugraha - August 4, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalSerie A – Presiden Napoli, Aurelio de Laurentiis menyatakan apabila dirinya tak akan membeli pemain asal Afrika lagi. Namun apa alasan yang membuat dirinya menyatakan pernyataan kontroversial tersebut?

Sang presiden sendiri menyatakan dia hanya mau membeli pemain Afrika jika mereka mau menyetujui persyaratan yang ia berikan.”Saya sudah kapok dengan pemain Afrika, atau mereka harus mau melepaskan piala Afrika. Saya tak akan membeli mereka karena alasan tersebut,” ujar Laurentiis dilansir dari BBC.

Kemenangan WO Juventus Dibatalkan, Presiden Napoli Saya Senang
Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis. Sumber: beIN SPORTS

Pernyataan Laurentiis itu sendiri tak lepas dari kegagalan Napoli di Coppa Italia musim kemarin. Saat itu pada bulan januari 2022 saat terjadi piala Afrika, Napoli harus kehilangan dua pemain andalannya yaitu Andre-Frank Zambo Anguissa dan Kalidou Koulibaly yang harus membela timnas masing masing.


Baca Juga:


Pada akhirnya Napoli yang bermain tanpa kedua pemain andalan mereka tersebut harus tersingkir dari Coppa Italia setelah dikalahkan Fiorentina. Kegagalan ini sepertinya menjadi alasan utama mengapa presiden Napoli jadi kapok membeli pemain Afrika.

“Kami tidak ingin membayar gaji mereka jika mereka bermain di tempat lain terutama di tengah kompetisi. Atau mereka harus menandatangani surat dimana saat laga Copa America dan AFCON mereka tak saya izinkan ikut,”tegas sang presiden.

Pernyataan itu sendiri tentunya bertentangan dengan peraturan FIFA. Karena dalam peraturannya, FIFA mewajibkan setiap klub untuk melepaskan pemain mereka untuk agenda FIFA yang juga termasuk Piala Afrika. (RD)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com