Deutsche Bank Park yang merupakan markas Eintracht Frankfurt jadi salah satu venue Euro 2024.
Sumber: Sbp.

Profil Stadion Euro 2024: Frankfurt Arena

Arie Lihardo - June 11, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Euro 2024 – Frankfurt Arena akan menjadi salah satu dari 10 venue yang digunakan untuk menggelar Euro 2024 di Jerman. Selain itu tempat ini juga dikenal sebagai Waldstadion atau Deutsche Bank Park.

Stadion ini merupakan markas salah satu klub peserta Bundesliga, Eintracht Frankfurt. Stadion ini pertama kali dibuka pada 21 Mei 1925 silam. Pembangunannya memakan waktu sekitar empat tahun.

Kevin Trapp Ungkap Kesulitan Eintracht Frankfurt Musim Ini
Sumber: Twitter/Eintracht Frankfurt

Deutsche Bank Park dibangun di atas bekas area latihan menembak militer Jerman. Stadion ini awalnya berkapasitas 37 ribu penonton saja.


Baca juga:


Setelah menjalani berbagai renovasi, kapasitasnya naik menjadi 51.500 penonton plus memiliki atas yang bisa dibuka dan ditutup secara otomatis.

@vivagoalindonesia Deretan pemain bintang yang absen di Kejuaraan Eropa 2024 Coba tulis negara mana yang kalian dukung di Kejuaraan Eropa 2024, Vivamania?🙌🏻 #europa #euro2024 #erlinghaaland #uefa #vivagoal ♬ original sound – vivagoal

Sepanjang sejarahnya, stadion ini pernah digunakan menggelar sejumlah laga level internasional. Di antaranya Piala Dunia edisi 1974 dan 2006.

Lalu Euro 1988 dan Piala Konfederasi pada 2005. Piala Dunia Wanita juga pernah diselenggarakan di sini pada 2011 silam.

Pertandingan Euro 2024 yang akan dimainkan di Deutsche Bank Park:

17 Juni 2024
Belgia vs Slovakia (Grup C)

20 Juni 2024
Denmark vs Inggris (Grup C)

24 Juni 2024
Swiss vs Jerman (Grup A)

26 Juni 2024
Slovakia vs Romania (Grup E)

6 Juli 2024
Babak 16 Besar

Selalu update berita terbaru seputar Euro 2024 hanya di Vivagoal.com