Site icon Vivagoal.com

PSSI Beri Tiga Pilihan Terkait Nasib Liga 1 dan Liga 2 2020

PSSI Kirim Kode Terkait Bergulirnya Kompetisi

Vivagoal – Liga Indonesia –  Ada tiga opsi yang disiapkan PSSI terkait kelanjutan kompetisi. Hal itu akan segera disodorkan ke semua klub peserta Shopee Liga 1 dan Liga 2 2020, Selasa (2/6/2020) malam ini.

Opsi pertama adalah kompetisi liga dilanjutkan, kemudian opsi kedua, kompetisi dibatalkan tapi diganti dengan turnamen. Pilihan terakhir adalah kompetisi disetop permanen tanpa ada turnamen pengganti.

“Kami rencana akan meeting lagi dengan klub Liga 1 dan Liga 2 untuk penjelasan sosialisasi terkait lanjutan kompetisi.

“Kami punya tiga opsi untuk kompetisi yang disiapkan PSSI dan PT LIB, dan kami membutuhkan tanggapan dari semua klub,” ucap Yoyok Sukawi, anggota Exco PSSI.

PSSI menegaskan rapat kali ini akan jadii rapat dengar pendapat terakhir sebelum akhirnya memutuskan nasib Liga 1 2020. Sebelumnya, klub-klub Liga 1 dan Liga 2 juga sudah dimintai pendapatnya dalam kesempatan terpisah.


Baca Juga: 


“Rapat Exco akan segera digelar. Kami masih butuh aspirasi dari semua klub Liga 1 dan Liga 2, mudah-berhasil pekan ini semuanya sudah selesai,” kata Yoyok Sukawi.

Untuk diketahui, awalnya keputusan force majeure Liga 1 dan Liga 2 akan berakhir pada 29 Mei 2020 sesuai status ketetapan status darurat oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Rencana semula, PSSI akan menghentikan kompetisi secara otomatis jika status bencana BNPB tak dicabut setelah 29 Mei.

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version