Terkait Pemotongan Gaji Shin Tae Yong, Ketum PSSI Buka Suara
Mochamad Iriawan, Ketua PSSI saat wawancara dengan media

PSSI Terus Jalin Komunikasi dengan FIFA, Ada Apa?

Heri Susanto - April 9, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia –  2021 mendatang, Indonesia resmi menjadi tuan rumah Piala Dunia U-21. Menyusul pandemic Corona yang kian masif, PSSI selaku induk sepakbola Indonesia sudah menjalin komunikasi dengan FIFA yang batal memantau Stadion lantaran pandemic ini  


Baca Juga:


“PSSI sudah bersurat ke FIFA terkait Piala Dunia U-20. Ada enam dari 11 venue stadion untuk pelaksanaannya,” buka Mochamad Iriawan, ketua umum PSSI, seperti dilansir situs resmi PSSI, dinukil Goal Indonesia. “Direncanakan FIFA akan datang ke Indonesia akhir Maret lalu, tapi karena situasi pandemi virus corona mereka tidak jadi datang,” sambung mantan sekretaris Lemhanas dan kepolisian itu.

Iriawan juga menyebut kans pihaknya untuk melakukan renovasi Stadion mungkin saja ditunda lantaran pandemic ini. Bahkan kans untuk Piala Dunia U-20 diundur pun masih terbuka lebar. Sejauh ini, ada beberapa venue yang sudah ditetapkan sebagai penyelenggara seperti Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Patriot Candrabhaga (Bekasi), Pakansari (Bogor), Wibawa Mukti (Bekasi).

“Hingga saat ini, FIFA belum menentukan apakah menunda atau tetap melaksanakan Piala Dunia U-20 pada tahun 2021. Kami akan menunggu perkembangannya serta arahan dari FIFA dan pemerintah.”

“Karena memang, kalau nanti pandemi virus corona sampai bulan September 2020, sehingga mungkin otomatis pembangunan serta renovasi stadion-stadion yang memenuhi standart FIFA belum bisa dilakukan. Ini menjadi bahan pertimbangan kami nanti,” pungkasnya.

Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com