Pujian Buat Chelsea yang Berani Menyerang Manchester City
Raheem Sterling, Foto: dok Marketeers

Pujian Buat Chelsea yang Berani Menyerang Manchester City

A Hendra - November 14, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Topskor sepanjang masa Premier League, Alan Shearer menyanjung tinggi penampilan Chelsea saat menahan imbang 4-4 Manchester City. Shearer takjub karena The Blues tak bertahan sebagaimana tim-tim lain saat bertemu The Citizens.

Chelsea vs Manchester City tersaji di gameweek ke-12 Liga Inggris akhir pekan kemarin. Delapan gol tercipta pada laga yang dihelat di Stamford Bridge, cerminan kedua tim bermain saling menyerang.

Sejak awal, Chelsea memang berani tampil menyerang meski main di Etihad Stadium. Sangat berbeda dengan kebanyakan lawan yang memilih untuk parkir bus sembari menunggu kesempatan untuk mencetak gol lewat eksekusi bola mati atau serangan balik saat berduel dengan Man City.

Pujian Buat Chelsea yang Berani Menyerang Manchester City
Raheem Sterling, Foto: dok Goal

Memanfaatkan kecepatan pemain-pemain mudanya, Chelsea mampu mengeksploitasi kurang solidnya lini tengah Man City yang ditinggal motor serangannya, Kevin De Bruyne plus kurang padunya trio bek Josko Gvardiol, Ruben Dias dan Kyle Walker dalam skema 3-2-4-1-1.

Taktik ini cukup sukses dan berbuah empat gol lewat Thiago Silva, Raheem Sterling, Nicolas Jackson dan Cole Palmer setelah mereka tiga kali tertinggal via sepasang gol Erling Haaland, dan masing-masing satu gol dari Manuel Akanji dengan Rodri.


Baca Juga:


Alan Shearer sendiri memuji taktik Chelsea di pertandingan itu. Meski gagal menang, namun Chelsea yang bermain terbuka dan berani menyerang City layak mendapat apresiasi tinggi.

“Begitu sering kita melihat tim-tim main bertahan melawan City dan hampir seperti menunggu untuk dihajar, tapi alih-alih begitu Chelsea menyerang mereka selama sepanjang laga,” ucap Shearer dilansir dari BBC.

“Dari awal laga, sikap mereka fantastis dan itu tak berubah apapun yang terjadi, baik atau buruk. Meski timnya Mauricio Pochettino ini tertinggal tiga kali, mereka tak pernah terpuruk dan mereka mendapatkan ganjarannya di akhir laga.” puji Shearer.

“Kalau mau adu serangan dengan City seperti itu, maka Anda mesti di puncak permainan Anda, sepenuhnya komitmen dan yakin dengan rencana. Chelsea tak kelah lelah, dan itu berhasil,” Shearer menegaskan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com