Pulang ke Indonesia, Witan Sulaeman dan Egy Maulana Resmi Tinggalkan Senica
Sumber: JPPN

Pulang ke Indonesia, Witan Sulaeman dan Egy Maulana Resmi Tinggalkan Senica

Rizal Saleh - April 24, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia –  Sepasang pemain asal Indonesia, Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri memutuskan pulang ke tanah air dan meningglkan FK Senica. Kondisi keuangan klub yang memburuk membuat keduanya hengkang.

FK Senica saat ini memang tengah mengalami masalah finansial. Keduanya menunggak gaji pemain dalam beberapa bulan terakhir. Hal tersebut membuat para punggawa tim, termasuk Egy dan Witan, memutuskan mogok bermain sebagai langkah protes terhadap klub.

Witan Sulaeman dan Egy Maulana Ikut Aksi Mogok Main di Liga Slovakia

Sebelumnya, baik Egy dan Witan sempat mentas kala Senica bersua dengan Spartak Trnava dalam semi-final leg kedua Piala Slowakia, Kamis (21/4). Namun, nama keduanya hilang kala tim bersua dengan Zemplin Michalovce, Sabtu (23/4) dalam lanjutan liga Slovakia.


Baca Juga:


“Egy dan Witan sudah tidak berada di Slovakia. Menurut informasi yang kami dapat, mereka telah terbang untuk pulang dan beberapa penggemar menjumpai mereka di Doha, Qatar,” tulis media Slowakia, Esencia HRY, seperti diwartakan Goal Indonesia.

Menukil laporan Sport Aktuality, FK Senica memiliki hutang sebesar 1 juta Euro yang membuat gaji pemain selama tiga hingga 7 bulan tak terbayarkan. Masalah tersebut muncul pasca investor asal Venezuela hadir mengakuisisi klub. Keuangan tim menjadi tak stabil.

Sempat muncul laporan jika gaji para pemain akan dibayarkan  paling lambat pada 15 April. Namun hingga tanggal yang ditentukan, janji tersebut hanya tinggal janji tanpa adanya realisasi lebih lanjut.

Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com