Site icon Vivagoal.com

Punya Waktu Istirahat Lebih Diakui Indra Sjafri jadi Keuntungan Indonesia

Punya Waktu Istirahat Lebih Diakui Indra Sjafri jadi Keuntungan Indonesia

Indra Sjafri pada konferensi pers pra pertandingan Indonesia U-19 vs Malaysia U-19, Jumat (26/7) sore WIB Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

Vivagoal – Liga Indonesia – Indra Sjafri mengakui Timnas Indonesia U-19 lebih diuntungkan jelang semifinal Piala AFF U-19, Sabtu (27/7) malam WIB. Menghadapi Timnas Malaysia U-19, Garuda Muda punya waktu istirahat yang lebih banyak ketimbang tim lawan.

Indonesia memainkan laga terakhir di penyisihan grup melawan Timor Leste pada Selasa (23/7). Sementara itu, Malaysia melakoni pertandingan terakhirnya melawan Timnas Thailand pada Kamis (25/7).

Timnas Indonesia saat melawan Timnas Timor Leste di penyisihan grup Piala AFF U-19 2024, Selasa (23/7) malam WIB
Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

Pelatih Harimau Malaya, Juan Torres, menyatakan hal yang sama pada konferensi pers pasca laga kontra Thailand. Menanggapi situasi tersebut, Indra Sjafri mengakui memang timnya lebih diuntungkan karena punya waktu istirahat lebih panjang.


Baca juga:


“Jawabannya jujur atau diplomasi? Jujur, iya menguntungkan karena kita banyak waktu untuk melakukan persiapan. Termasuk, semua persiapan, ada penalti, dan sebagainya,” ujar sang pelatih kepada awak media.

“Dan, hari ini juga kita ada latihan terakhir sebelum besok pertandingan. Insha Allah semua berjalan dengan baik dan sesuai,” sambungnya.

Waktu yang lebih panjang ini dimanfaatkan Indra Sjafri untuk mengembalikan kebugaran para pemainnya serta mematangkan strategi jelang pertemuannya dengan Malaysia. Laga antara tuan rumah dan juara bertahan Piala AFF U-19 ini juga akan jadi ajang adu gengsi bagi kedua tim.

Baik Indonesia maupun Malaysia sama-sama tampil maksimal sepanjang babak penyisihan grup dengan catatan tanpa kekalahan. Indonesia sukses menyapu bersih seluruh laga sementara Malaysia membukukan dua kemenangan dan satu hasil imbang.

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version