Timnas Austria Jadi Alasan Rangncik Tolak Bayern Munich
Sumber: GOAL

Ralf Rangnick Jadi Kandidat Utama Pelatih Baru Bayern Munich

Catrine Mega - April 23, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal BundesligaRalf Rangnick kembali jadi kandidat utama calon pelatih baru Bayern Munich setelah Julian Nagelsmann menolak tawaran dari mantan klubnya. Dilaporkan bahwa manajemen die Roten sudah menjalin komunikasi dengan pelatih Timnas Austria tersebut.

Manajemen Bayern Munich tengah aktif mendekati beberapa pelatih untuk menggantikan tugas Thomas Tuchel musim depan. Pasalnya Tuchel sudah dipastikan mundur dari jabatannya meski berhasil membawa raksasa Bundesliga tersebut ke semifinal Liga Champions.

Ralf Rangnick Jadi Kandidat Utama Pelatih Baru Bayern Munich
Sumber: BBC

Nagelsmann sempat jadi kandidat utama Bayern Munich untuk kembali ke Allianz Arena. Sayangnya sang pelatih muda menegaskan keinginannya untuk bertahan bersama Timnas Jerman, bahkan setelah Euro 2024.

Dengan penolakan ini, FC Hollywood pun mengalihkan fokusnya pada Rangnick. Mantan pelatih Manchester United itu dirumorkan tengah menjalin negosiasi dengan pihak klub.


Baca juga:


Meski demikian, reporter olahraga Jerman, Florian Plettenberg menyebutkan ada beberapa situasi yang harus dipenuhi Bayern Munich jika ingin mengamankan jasa Rangnick. Raksasa Jerman tersebut harus menerima persetujuan Timnas Austria yang mengontrak Rangnick sampai Piala Dunia 2026.

Jika sukses melobi Austria, die Roten kemungkinan harus membayar biaya transfer karena membeli Rangnick sebelum kontraknya bersama Timnas Austria berakhir. Akan tetapi, mengingat pelatih 65 tahun ini jadi favorit pihak klub, tampaknya Bayern Munich siap membayar biaya transfer sang pelatih.

Selain Rangnick, Bayern Munich menyiapkan opsi lain, yakni pelatih Brighton & Hove Albion, Robert de Zerbi. Meski demikian, Rangnick jadi kandidat utama karena untuk mendapatkan De Zerbi, FC Hollywood harus bersaing dengan klub lain.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com