Cedera Mata Kaki, Debut Kolo Muani Bersama PSG Tertunda
Sumber: Twitter/PSG

Randal Kolo Muani Harus Tunda Debutnya Bersama PSG

Catrine Mega - September 3, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Ligue 1Randal Kolo Muani harus menunda debutnya bersama Paris Saint-Germain (PSG) akibat cedera mata kaki yang dideritanya. Baru tiba di Parc des Princes pada deadline day lalu, Kolo Muani kemungkinan baru bisa merumput setelah jeda FIFA Matchday.

Kolo Muani merapat ke PSG setelah melalui drama transfer yang panjang dan berbelit. Striker asal Prancis itu sudah menyatakan keingiannya hengkang pada manajemen Eintracht Frankfurt, namun klub Bundesliga itu tak menyetujui permintaan Kolo Muani dengan mudah.

Cedera Mata Kaki, Debut Kolo Muani Bersama PSG Tertunda
Sumber: onzemondial.com

Pasalnya sebagai salah satu striker tersubur di Bundesliga, jelas die Adler bersikeras mempertahankan mesin golnya. Apalagi kepergian Kolo Muani akan menimbulkan kekosongan di lini depan Frankfurt.

Drama transfer ini sempat membuat Kolo Muani kesal. Ia bahkan sengaja mangkir dari sesi latihan die Adler agar manajemen klub mau melepasnya ke PSG.


Baca juga:


Setelah melalui proses negosiasi yang tampaknya tak akan menemui titik terang, akhirnya Les Parisien berhasil mengamankan jasa Kolo Muani tepat sebelum pasar transfer ditutup. Dengan biaya sebesar 90 juta ruro, striker 24 tahun itu menandatangani kontrak selama lima tahun bersama PSG.

Sayangnya, Kolo Muani tak bisa langsung debut akhir pekan ini ketika PSG bersua ke markas Olympique Lyon (OL). Tim medis PSG mengabarkan bahwa sang pemain belum cukup bugar untuk bermain karena mengalami masalah pada mata kakinya.

Ia butuh waktu beberapa hari untuk memulihkan diri yang berarti Kolo Muani baru bisa merumput bersama Les Parisien setelah jeda internasional. Selain Kolo Muani, PSG melaporkan bahwa Nuno Mendes akan segera kembali merumput, sementara Lee Kang-in masih menjalani sesi latihan terpisah. (MI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com