RB Leipzig Hentikan Perlawanan Real Sociedad di Europa League
Vivagoal – Europa League – Langkah Real Sociedad di Europa League harus terhenti di tangan RB Leizpig. Dalam laga yang dihelat di Estadio Anoeta, Leipzig tampil dominan dengan membekuk tuan rumah 1-3.
Pada laga yang dihelat Jumat (25/2) dini hari WIB, Leipzig tampil menodminasi pertandingan. Die Roten-Bullen mampu mengarahkan 14 sepakan ke gawang Sociedad yang 7 di antaranya on target. Mereka juga sukses mengamankan 53 persen possesion dalam laga tersebut
RB Leipzig sempat membuka peluang di menit ke-37 melalui titik putih pasca Christopher Nkulu dilanggar Matt Ryan. Andre Silva yang maju sebagai eksekutor gagal mengonversi tugasnya. Skor 0-0 tetap bertahan.
Tak lama berselang, Will Orban mampu membuka keunggulan Leipzig di baba pertama lewat sepakan ke pojok kanan gawang di menit ke-39. Babak pertama pun berakhi untuk keunggulan Leipzig.
Baca Juga:
- Lolos ke Fase Gugur, Kans Barcelona Menangi Europa League Terbuka
- Diselamatkan VAR, Real Betis Hentikan Langkah Zenit ke 16 Besar Liga Eropa
- Bintang Barcelona dan Napoli Minta Rusia Hentikan Serangan ke Ukraina
- Rangers Bekuk Dortmund Dengan Kemenangan Skor Agregat
Pasca interval kedua, Leipzig mampu menggandalak keunggulan di menit ke-59 melalui Andrea Silva. Real Sociedad mampu memperpecil ketertinggalan lewat aksi Martin Zubimendi di menit ke-65. Di akhir pertandingan. Aritz Elustondo melakukan hand ball di kotak terlarang. Emil Forsberg yang maju sebagai eksekutor sukses menyelesaikan tugasnya dengan baik.
Leipzig pun lolos dengan agregar 5-3 atas Sociedad. Di leg pertama yang dimainkan di Red Bull Arena, kedua tim sempat bermain imbang 2-2. Alhasil, kekalahan ini membuat La Real tak mampu menyamai catatan Sevilla, Real Betis dan Barcelona yang sudah memastikan diri lolos ke babak selanjutnya.
Susunan Pemain Real Sociedad vs RB Leipzig
Real Sociedad: Mathew Ryan (GK), Joseba Zaldúa, Martin Zubimendi, Igor Zubeldia, Aritz Elustondo, Cristian Portu, Mikel Oyarzabal (C), Aihen Muñoz, Rafinha, Alexander Isak, Robin Le Normand
Cadangan: Alejandro Remiro (GK), Asier Illarramendi, Adnan Januzaj, Jon Guridi, Ander Guevara, Andoni Gorosabel, David Silva, Alexander Sørloth, Jon Pacheco, Julen Lobete, Nais Djouahra, Ander Martín
RB Leipzig: Péter Gulácsi (GK), Mohamed Simakan, Willi Orbán, Lukas Klostermann, Christopher Nkunku, Dani Olmo, Konrad Laimer, Joško Gvardiol, André Silva, Benjamin Henrichs, Kevin Kampl
Cadangan: Philipp Tschauner (GK), Josep Martínez (GK), Angeliño, Amadou Haidara, Yussuf Poulsen, Emil Forsberg, Tyler Adams, Dominik Szoboszlai, Nordi Mukiele, Marcel Halstenberg, Lars Raebiger, Hugo Novoa
Selalu update berita bola terbaru seputar Europa League hanya di Vivagoal.com