Reaksi Tepat Arsenal Puaskan Mikel Arteta
Arsenal, Mikel Arteta, Foto: dok Bola Okezone

Reaksi Tepat Arsenal Puaskan Mikel Arteta

A Hendra - April 21, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga InggrisArsenal meraih tiga poin usai menyungkurkan Chelsea di kandangnya. Kemenangan itu jadi reaksi tepat The Gunners usai menderita tiga kekalahan beruntun.

Bertandang ke Stamford Bridge, markas Chelsea pada laga tunda Liga Inggris, Kamis (21/4) dinihari WIB, Arsenal yang cenderung bermain bertahan dan mengandalkan taktik serangan balik tampil oke sejak menit awal dengan menciptakan 14 percobaan tembakan, di mana empat diantaranya mengarah ke gawang dan berbuah gol.

Di sisi lain, Chelsea yang mendominasi laga dengan penguasaan bola mencapai 68 persen cuma bikin dua tembakan ke gawang  dari 12 tembakan yang dilakukan. Gol Eddie Nketiah pada menit ke-13 mengawali kemenangan The Gunners.

Bukayo Saka Rekor Arsenal
(Photo: AP/Frank Augstein via sport.detik.com)

Sempat disamakan oleh gol Timo Werner pada menit ke-17, Emile Smith Rowe kembali membawa The Gunners unggul 2-1 pada menit ke-27. Tetapi, gol dari Cesar Azpilicueta di menit ke-32 menutup babak pertama dengan skor imbang 2-2.

Namun setelah jeda turun minum, Arsenal tak lagi memberi ampun buat Chelsea dengan menggelontorkan dua gol beruntun. Gol kedua Eddie Nketiah pada menit ke-57 dan eksekusi penalti Bukayo Saka di masa injury time untuk memastikan kemenangan 4-2.


Baca Juga:


Tambahan tiga angka dari laga tersebut membuat Arsenal naik ke posisi lima klasemen sementara Liga Inggris dengan perolehan 57 poin dari 32 pertandingan. Mereka hanya kalah selisih gol dari Tottenham Hotspur yang punya jumlah poin sama di posisi empat besar.

Meski demikian, hasil ini setidaknya melegakan Mikel Arteta yang sempat menelan kekecewaan melihat timnya menderita tiga kekalahan beruntun. Mereka tumbang oleh Crystal Palace 0-3, Brighton 2-1 dan Southampton 1-0.

“Saya menerima segala kritik, tapi juga menyaring apa saja yang bisa kami gunakan agar tampil lebih baik lagi. Kenyataannya, kami memang sempat kecewa karena menelan tiga kekalahan yang seharusnya bisa dihindari.” ucap Arteta seperti dikutip dari London Evening Standard.

“Tapi kami akan mulai khawatir jika klub sebesar Arsenal kalah tiga kali beruntun namun tidak menunjukkan reaksi. Kami telah menetapkan standar yang cukup tinggi.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com