Real Madrid Cukup Tangguh untuk Memenangi Gelar Apapun
Sumber: telisik.id

Real Madrid Juara Piala Super Spanyol, Pilar Los Blancos Catatkan Rekor

Heri Susanto - January 17, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal La Liga Real Madrid sukses menjadi juara Piala Super Spanyol pasca mengalahkan Athletic Bilbao di king Fadh Stadium, Senin (17/1) dini hari WIB. Los Blancos menang dengan skor 2-0 atas Los Leones.

Dalam laga tersebut, Real Madrid tampil lebih menekan. Mereka mampu menguasai 52 persen possession, catatkan 10 percobaan sepakan dan empat di antaranya on target. Sementara Bilbao sukses bukukan 15 tembakan yang tiga di antaranya mengarah ke gawang Madrid.

Los Blancos mampu unggul lebih dulu lewat aksi Luka Modric yang menerima umpan dari Rodrygo. Pemain veteran itu sukses mencetak gol via sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti Bilbao di menit ke-38. Keunggulan Madrid mampu amankan paruh pertama dengan keunggulan 1-0.

Pasca rehat, Madrid Kembali ambil inisiatif serangan. Di menit ke-52, Los Blancos menampatkan penlati pasca punggawa Bilbao, Yeray kertangkap tangan handsball. Karim Benzema yang maju sebagai eksekutor tak menyia-nyiakan kesempatan tersebut dan membawa Madrid unggul 2-0.


Baca Juga:


Jelang bubaran, Madrid harus bermain dengan 10 orang pasca Eder Miliato mendapatkan kartu merah karena menahan bola sundulan Raul Garcia dengan tangan. Penalti pun sempat diberikan kepada Bilbao. Garcia yang menjadi eksekutor gagal selesaikan tugas pasca sepakannya mampu dibaca Thibaut Courtois.

Hingga penghujung laga, tak ada satu pun gol tercipta. Real Madrid menang dengan skor 2-0. Luka Modric pun catatkan rekor dalam kompetisi tersebut lantaran menjadi pencetak gol tertua  sepanjang sejarah. Modric mendulangnya di usia 36 tahun, 129 hari.

Susunan pemain:

Athletic Bilbao (4-4-2): 1-Unai Simon; 24-Mikel Balenziaga (17-Yuri Berchiche 58′), 18-Oscar de Marcos, 4-Inigo Martinez, 5-Yeray; 14-Dani Garcia, 19-Oier Zarraga (6-Mikel Vesga 58′), 10-Iker Muniain (33-Nico Serrano 81′), 7-Alex Berenguer (30-Nico Williams 46′); 9-Inaki Williams, 8-Oihan Sancet (22-Raul Garcia 58′)

Pelatih: Marcelino

Real Madrid (4-3-3): 1-Thibaut Courtois; 4-David Alaba, 23-Ferland Mendy, 3-Eder Militao, 17-Lucas Vazquez; 10-Luka Modric, 8-Toni Kroos, 14-Casemiro; 9-Karim Benzema, 20-Vinicius Junior (12-Marcelo 86′), 21-Rodrygo (15-Federico Valverde 64′)

Pelatih: Carlo Ancelotti

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com