Real Madrid Urung Jual James Rodriguez
Vivagoal β La Liga β Masa depan James Rodriguez terus menjadi perdebatan di bursa transfer musim panas ini. Meski dirumorkan akan hengkang, tapi Real Madrid nampaknya mulai berubah pikiran untuk mempertahankan sang pemain.
Sebelumnya James disebut-sebut tak akan masuk skema permainan pelatih Zinadine Zidane. Karenanya banyak klub elit Eropa mulai melakukan pendekatan untuk menggunakan jasanya.
Napoli dan Atletico Madrid disebut-sebut menjadi kandidat terkuat untuk mendapatkan jasa pemain asal Kolombia tersebut. Namun belakangan muncul kabar, manajemen Madrid urung melepas James dan akan mempertahankannya di Santiago Bernabeu.
Dilansir dari Marca, James disebutkan akan tetap berada dalam skuat Zidane di musim 2019/20 nanti. Hal itu diakui oleh Sportcaster asal Spanyol, Jospeh Pedrerol.
Baca Juga: James Pesimis Jadi Pemain Inti United, Kenapa?
βJames akan tetap di Madrid. Itu keputusan klub terkait masa depan James,β jelas Joseph singkat.
Berubahnya keputusan Madrid ini tak lepas dari cedera ACL yang dialami slaah satu punggawa mereka, Marco Asensio. Dimana hal tersebut sedikit banyak mempengaruhi keputusan klub untuk menjual sang pemain.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com