Real Madrid vs Granada: Jadwal, Prediksi, dan Link Live Streaming
Vivagoal – La Liga – Real Madrid akan menjamu Granada di Santiago Bernabeu, Senin (7/2) dini hari WIB sebagai lanjutan jornada 23 La Liga. Kemenangan tentu sangat dibutuhkan Madrid untuk mengukuhkan posisi mereka di puncak klasemen.
Setelah kekalahan memalukan dari Athletic Bilbao di perempat final Copa del Rey, Jumat (4/2) dini hari WIB kemarin, Real Madrid kini harus fokus di La Liga. Meskipun di atas kertas Real Madrid jauh lebih unggul dibandingkan Granada, dua pertandingan terakhir Los Blancos tak berakhir mulus.
Sebelum kekalahan 1-0 dari Athletic Bilbao, Real Madrid hanya bermain imbang melawan Elche di jornada 22 La Liga sebelum jeda internasional lalu. Hasil ini tentunya kurang mengigit bagi pemuncak klasemen La Liga ini.
Tak hanya itu, Real Madrid masih akan kehilangan Karim Benzema yang menderita cedera hamstring. Sementara, Ferland Mendy dan Vinicius Junior juga akan absen dalam laga kontra Granada mendatang. Satu pemain lain, Mariano Diaz diragukan kebugarannya untuk laga akhir pekan nanti.
Di sisi lain, Dani Carvajal sudah bisa kembali merumput setelah terinfeksi Covid-19. Kemudian, kekosongan dari Benzema sendiri dapat diisi oleh Marco Asensio dan Rodrygo untuk lini depan El Real. Tak hanya itu, Gareth Bale dan Eden Hazard pun sudah kembali melengkapi bangku cadangan Ancelotti sejak laga kontra Athletic Bilbao kemarin.
Baca juga:
- Lawan Inter Milan, Pioli Sebut Penguasaan Bola Bakal Jadi Kunci
- Dani Alves Buka Suara Terkait Masa Depan Dembele
- Tottenham Buang Empat Pemain, Conte: Makanya Jangan Beli Sembarangan
- Bentancur dan Kulusevski Investasi Untuk Masa Depan Tottenham
Granada yang saat ini duduk di peringkat 15 La Liga jelas tak diunggulkan dalam laga mendatang. Statistik mencatat dari 17 pertemuan, Real Madrid menyapu 16 kemenangan sedangkan Granada hanya satu kali mencatatkan kemenangan. (IRM)
Prediksi Susunan Pemain
Real Madrid (4-3-3): Courtois; Carvajal, Militao, Nacho, Alaba; Modric, Casemiro, Kroos; Asensio, Benzema, Rodrygo
Pelatih: Carlo Ancelotti
Granada (4-4-2): Maximiano; Diaz, Sanchez, Torrente, Neva; Collado, Milla, Gonalons, Puertas; Molina, Suarez
Pelatih: Robert Moreno
Live Streaming
Jumat, 22 November 2024 | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|
15:30 | Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta | Liga 1 | Vidio.com | |||
19:00 | Persib Bandung vs Borneo FC | Liga 1 | Vidio.com | |||
Sabtu, 23 November 2024 | ||||||
02:30 | Bayern Munich vs FC Augsburg | Bundesliga | iNews | |||
21:30 | Borussia Dortmund vs SC Freiburg | Bundesliga | iNews | |||
22:00 | Arsenal vs Nottingham Forest | Liga Inggris | Vidio.com | |||
Minggu, 24 November 2024 | ||||||
00:00 | AC Milan vs Juventus | Serie A | Vidio.com | |||
00:30 | Manchester City vs Tottenham Hotspur | Liga Inggris | Vidio.com | |||
03:00 | Celta Vigo vs FC Barcelona | LaLiga | Vidio.com | |||
23:30 | Ipswich Town vs Manchester United | Liga Inggris | Vidio.com | |||
Senin, 25 November 2025 | ||||||
00:00 | S.S.C. Napoli vs AS Roma | Serie A | Vidio.com | |||
00:30 | UD Leganes vs Real Madrid | LaLiga | Vidio.com |
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com