Resmi, Frankfurt Amankan Wonderkid dari Nurnberg!
Sumber: Eintracht

Resmi, Frankfurt Amankan Wonderkid dari Nurnberg!

Rizal Saleh - July 2, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal BundesligaEintracht Frankfurt resmi mengamankan jasa wonderkid FC Nurnberg, Can Uzun. Sang pemain datang dengan mahar 11 juta Euro dan diumumkan kehadirannya pada Selasa (2/7O sore WIB.

Uzun meneken kontrak hingga 5 tahun ke depan dan bakal berada di klub hingga 2029 mendatang. Angka yang dikeluarkan Die Alder bisa melonjak 3 juta Euro lebih besar andai performa sang pemain berjalan dengan baik. Selain itu, Nurnberg juga memiliki hak atas penjualan sang pemain sebesar 10 persen andai ia dilego ke tim lain di masa mendatang.

Terkait kedatangan Uzun ke klub, sang pemain pun sudah mengumumkan melalui rilis resmi klub. Ia mengklaim jika Frankfurt bisa menjadi tempat yang tepat baginya untuk berkembang sebagai pesepakbola dan dirinya siap dengan tantangan baru sekaligus siap membuktikan diri bagi klub.

Resmi, Frankfurt Amankan Wonderkid dari Nurnberg!
Sumber: Twitter Eintracht

Kehadiran sang pemain juga disambut oleh Direktur Olahraga klub, Markus Krosche. “Can Uzun adalah salah satu pesepakbola dengan talenta terbaik di Jerman. Kami senang ia bergabung dengan kami meski ada berbagai tawaran dari Eropa kepada dirinya. Di usianya, ia merupakan pemain yang libar biasa. Kami akan mengembangkan potensi terbaiknya dan sangat senang ia akan hadir dalam rencana kami musim depan,” ucapnya pada situs resmi klub.


Baca Juga:


Sejak menembus tim utama Nurnberg pada 2023 lalu, Uzun sudah memainkan 35 laga di lintas kompetisi. Dalam periode tersebut, ia mampu mendulang 19 gol dan mengepak empat assist bagi tim Bundesliga 2 itu.

Di sisi lain, Frankfurt memang lumayan sibuk di bursa musim panas ini. Mereka sebelumnya sudah mengamanan pikar Farencvaros, Krisztián Lisztes. Mereka juga siap mempermanenkan sepasang pemain pinjaman yang hadir di tim musim lalu macam vivagoal.com/tag/hugo-ekitike dan Robin Koch.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com