Ribut dengan Benzema, Pelatih Al-Ittihad Dipecat
Sumber: BBC

Ribut dengan Benzema, Pelatih Al-Ittihad Dipecat

Rizal Saleh - November 8, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Berita Bola – Lantaran terlibat friksi dengan Karim Benzema, Al-Ittihad mengambil langkah tegas dengan memecat Nuno Espirito Santo sebagai juru taktik mereka!

Di bawah arahan Nuno, Al-Ittihad hanya mampu menang enam kali dari 12 laga yang mereka mainkan di kompetisi domestik. Laga terakhir sosok asal Portugal juga berlangsung muram lantaran timnya keok 2-0 dari Al-Quwa Al-Juwiya dengan skor 2-0 di ajang Liga Champions Asia, Senin (6/11).

Catatan tersebut diklaim membuat tensi antara pemain dan pelatih terbilang tinggi. Relevo mengklaim jika Karim Benzema sempat terlibat friksi kala timnya keok dari Al-Quwa. Al-Ittihad pun langsung merespon dengan memecat sang pelatih pada laman twitter mereka.

Ribut dengan Benzema, Pelatih Al-Ittihad Dipecat
Karim Benzema, Foto: dok Goal

“Klub mengumumkan menyudahi kontrak dengan pelatih Portugal, Nuno Santo. Keputusan hadir pasca evaluasi teknis dalam beberapa fase dalam masa kepelatihannya sebagai pelatih,” tulis Al-Ittihad seperti diwartakan Talksport.


Baca Juga:


Nino sempat menukangi Al-Ittihad dari Juli 2022 kemarin, 8 bulan pasca dirinya dipecat Tottenham. Ia sempat memainkan 56 laga di berbagai kompetisi dan kalah 8 kali dalam periode yang sama. Pasca pemecatan Santo, ada kabar Al-Ittihad bakal mempekerjakan Laurent Blanc yang juga tengah menganggur pasca dipecat Lyon.

Blanc dan Benzema sebelumnya sempat bekerjasama di Timnas Prancis pada rentang 2010-2012 lalu. Kala itu, Big Benz menjadi sosok kunci di bawah arahan mantan juru taktik PSG dalam periodenya di Le Bleu.

Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di Vivagoal.com