Ronaldo Bawa Pengaruh Pada Nilai Kontrak 3 Sponsor Juventus
Vivagoal – Serie A – Nama besar Cristiano Ronaldo tak hanya menjadi jaminan trofi juara. Keberadaannya juga membawa dampak besar dalam hal finansial klub.
Melansir Give Me Sport, Cristiano Ronaldo menjadi daya tarik untuk pertumbuhan ekonomi bagi Juventus. Dalam laporan tersebut dikatakan setidaknya ada tiga perusahaan besar yang memutuskan untuk terus bekerja sama dengan Juventus lantaran keberadaan CR7. Sponsor apa saja itu?
Baca juga: Teka-teki Klub Terakhir Zlatan Ibrahimovic
- Allianz
Pada hari Selasa (11/2/2020), Juventus secara resmi telah memperbaharui perpanjangan kontrak mereka dengan Allianz. Kini nilai kerja sama keduanya melejit hingga 85 juta pounds (Rp1,5 triliun).
Dalam kontrak baru tersebut, kerjasama Juventus dengan salah satu perusahaan asuransi terbesar dunia itu akan terjalin hingga 2030. Kabarnya, Allianz menaikkan dan memperpanjang kontraknya dengan Nyonya Tua karena menimbang sejumlah keuntungan dari popularitas Cristiano Ronaldo.
- Adidas
Menurut AS, Adidas juga telah meningkatkan nilai kontrak mereka dengan Juventus. Perusahaan apparel yang berasal dari Jerman itu meminta izin kepada manajemen La Vecchia Signora untuk lebih banyak mencetak kit dengan nama Cristiano Ronaldo.
Baca juga: Messi ke Juventus, Ini Jawaban Sarri!
Demi memiliki lisensi itu, Adidas sampai rela menaikkan nilai kerjasamanya 51 juta euro (Rp761 miliar) per tahun. Angka tersebut mengalami peningkatan yang sangat signifikan.
Sebelum 2018 alias sebelum Ronaldo bergabung dengan Bianconeri, kerjasama klub dan Adidas hanya mencapai angka tak lebih dari 23,25 juta euro (Rp358 miliar).
- Jeep
Perusahaan mobil asal Amerika Serikat, Jeep, juga telah meningkatkan nilai sponsor mereka ke Juventus. Sebelum Cristiano Ronaldo merapat ke Turin, Jeep hanya perlu membayar 17 juta euro (Rp253,1 miliar) per tahun kepada manajemen klub.
Namun musim lalu, nilai sponsor itu naik hampir tiga kali lipat yakni menjadi mencapai 42 juta euro (Rp625,3 miliar).
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com