Site icon Vivagoal.com

Sadio Mane Layak Menangi Ballon d’Or!

Jika Mane Keluar dari Liverpool, Ia Akan Menyesalinya Selama Dua Tahun!

Sumber: Twitter @SMane_Officiel

VivagoalBundesliga – Usai menjadi pemenang Pemain Terbaik Afrika 2022, Sadio Mane sepertinya layak meraih gelar individual tertinggi di dunia sepak bola, Ballon d’Or.

Pada bulan Juli 2022, Sadio Mane sukses mendapatkan sebuah penghargaan individual yaitu Pemain Terbaik Afrika 2022. Tentunya itu bukan sesuatu yang mengherankan melihat Sadio Mane sudah mengantarkan negaranya, Senegal, meraih Piala Afrika 2022.

Banyaknya prestasi yang ia torehkan di dunia sepak bola, membuat dirinya masuk ke dalam nominasi Ballon d’Or. Bersama 30 pemain sepak bola lainnya, ia akan bertarung agar bisa mendapatkan penghargaan individual paling prestis di dunia ini.

Dari Bundesliga, dirinya tidak sendirian. Sadio Mane masuk ke nominasi bersama Joshua Kimmich, Christopher Nkunku, dan Sebastien Haller. Akan tetapi, menurut situs resmi Bundesliga, Sadio Mane pantas untuk mendapatkan Ballon d’Or tahun ini.


Baca Juga:


Mantan pemain Borussia Dortmund, Sunday Oliseh, mengatakan bahwa permainannya di lapangan sangat memanjakan mata. Kehadirannya di dunia sepak bola membuka mata dunia akan bintang-bintang asal Afrika.

“Sangat Afrika dan bisa dibilang salah satu pesepakbola paling berpengaruh di dunia saat ini. Saya sangat suka melihatnya bermain,” ucap Sunday Oliseh.

Sumber: en.africatopsports.com

“Gol yang ia cetak, trofi yang ia menangi, sudah pasti mendapatkan titel legenda, sudah pasti. Tidak hanya itu, ia juga menjadi ikon modern di Liverpool FC,” tambahnya.

Berdasarkan statistik dari Squawka, di tahun 2021/22, Sadio Mane sudah memberikan banyak sekali prestasi untuk klubnya dan negaranya. 67 pertandingan, 33 gol, empat assists, satu trofi Piala FA, satu Liga Inggris, satu Piala Afrika, pemain terbaik di turnamen AFCON, dan tentunya pemain terbaik Afrika. Jadi, wajar jika dirinya pantas mendapatkan Ballon d’Or.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version