Sebastian Kehl Kritik Buruknya Permainan Dortmund Kontra Bochum
Sumber: fearthewall.com

Sebastian Kehl Kritik Buruknya Permainan Dortmund Kontra Bochum

Catrine Mega - August 28, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal BundesligaBorussia Dortmund hanya mampu bermain imbang ketika bersua VfL Bochum pada spieltag kedua Bundesliga, Sabtu (26/8) malam WIB lalu. Hasil tersebut jelas menimbulkan kritik dari banyak pihak, tak terkecuali dari petinggi klub.

Sebastian Kehl, direktur olahraga die Borussen, menyoroti buruknya penyelesaian akhir pemain depan di laga akhir pekan lalu. Dortmund bahkan sempat tertinggal lebih dulu di babak pertama.

Sebastian Kehl Kritik Buruknya Permainan Dortmund Kontra Bochum
Sumber: bvbbuzz.com

“Hasil imbang adalah hasil yang adil. Bochum bermain sangat agresif di babak pertama dan mereka layak unggul. Kami bermain lebih baik di babak kedua dan layak memperoleh gol penyeimbang. Tambahan satu angka jelas tak cukup bagi kami, namun hasil ini layak kami terima,” tutur Kehl, dilansir dari BVB Buzz.

“Kami tak bermain dengan baik di babak pertama dan kurang tajam di lini depan. Para pemain juga tak melakukan duel dengan baik ketika posisi bola 50-50. Mereka tahu apa yang akan Bochum lakukan, namun tak memberikan perlawanan dengan baik,” lanjutnya.


Baca juga:


Performa Black and Yellow pada dua laga pertama Bundesliga musim 2023/24 ini menuai kritik karena minimnya kreativitas serangan. Dari dua laga tersebut, Dortmund hanya mampu mencetak dua gol.

Tumpulnya lini depan die Borussen menyebabkan pengamat sepakbola menilai ada masalah pada fundamental skuad Edin Terzic. Menanggapi komentar tersebut, Kehl serta-merta menepisnya.

“Kami tak bermain dengan baik kontra Bochum, namun saya tak melihat ada yang salah dengan komposisi pemain tim. Kami memenangkan banyak poin musim lalu, bahkan ketika melawan tim-tim kecil. Kami juga berhasil mengamankan angka dari laga pekan lalu kontra Koln,” tegasnya.

Setelah ini Dortmund akan menjamu Heidenheim pada lanjutan pekan ketiga Bundesliga, Sabtu (2/9) dini hari WIB. Tentunya Edin Terzic diharapkan dapat menjawab keraguan publik ketika Black and Yellow menjamu tim promosi tersebut pekan depan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com